Jakarta (ANTARA News) - Menurut laporan terbaru perusahaan riset Strategy Analytics, pengguna telepon pintar di Amerika Serikat dan Inggris lebih menyukai smartphone dengan ukuran layar 5,3 inci.
Dalam survei yang dilakukan selama semester pertama 2015 itu, pengguna smartphone di kedua negara dipelihatkan beberapa prototipe perangkat dengan ukuran layar bervariasi.
Hasilnya, prototipe dengan layar 5,3 inci menjadi yang terfavorit yang disusul dengan ukuran 5 inci dan 5,5 inci.
Temuan ini cukup menarik karena tidak banyak perangkat yang mengusung layar 5,3 inci di pasaran. Beberapa produsen smartphone justru meluncurkan smartphone 5,2 inci sepanjang 2015, seperti Nexus 5X, Xperia Z5, HTC One M9+, Huawei P8 dan Microsoft Lumia 950.
Laporan ini juga mengungkapkan, pengguna Andorid cenderung memilih ukuran lebih besar ketimbang pengguna iPhone.
Hal ini tidak terlalu mengejutkan karena beberapa laporan menunjukkan bahwa iPhone Plus yang berukuran lebih besar kalah populer dibandingkan iPhone berlayar 4,7 inci.
Laporan ini juga menyoroti bahwa sebagian besar responden cenderung memilih prototipe berlayar lebih besar dari smartphone yang telah dimiliki.
Selain itu, mereka juga lebih memilih prototipe dengan ketebalan 8 milimeter daripada 6 milimeter jika harganya lebih mahal, demikian seperti dilansir laman Phone Arena.
Smartphone berlayar 5,3 inci favorit di AS dan Inggris
18 Desember 2015 10:46 WIB
Ilustrasi (pexels.com/grafis)
Penerjemah: Try Reza Essra
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2015
Tags: