Muenchen (ANTARA News) - Mantan penyerang sayap timnas Prancis, Franck Ribery, kembali menderita cedera paha sehingga dipastikan absen sebanyak tiga pertandingan Bayern Muenchen hingga akhir tahun 2015.
Kambuhnya cedera paha kanan Ribery terjadi ketika bermain di Liga Champions melawan Dinamo Zagreb, Rabu (10/12), sehingga ia terpaksa ditarik keluar di babak pertama.
Ribery pun hanya satu kali turun lapangan ketika timnya ditekuk Borussia Moenchengladbach 1-3 di Bundesliga pekan lalu setelah beristirahat selama sembilan bulan akibat cedera.
Akibat cedera ini Ribery tidak akan tampil pada dua pertandingan Bundesliga melawan Ingolstadt dan Hanover, serta satu pertandingan Piala Jerman melawan Darmstadt pada Selasa pekan depan.
"Saya mungkin tidak bisa bermain melawan Ingolstadt. Saya harus menerima hal ini perlahan-lahan meskipun sangat ingin (untuk bermain)," kata Ribery kepada surat kabar Jerman, Bild, dilansir dari laman resmi FIFA, Jumat.
Ribery hanya bermain sebanyak 23 pertandingan pada musim lalu akibat cedera masalah pergelangan kaki. Bayern Muenchen pun tidak akan diperkuat bek asal Maroko, Mehdi Benatia, hingga sisa tahun 2015 dengan masalah cedera yang sama.
Ribery absen hingga akhir 2015
11 Desember 2015 22:13 WIB
Franck Ribery (reuters.com)
Pewarta: Alviansyah Pasaribu
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2015
Tags: