Situbondo (ANTARA News) - Ketua Komisi Pemilihan Umum Situbondo Judo Fadjar Irawan berharap 100 persen warga mencoblos dan 100 persen damai dalam pelaksanaan Pilkada, 9 Desember 2015.
"Kami berharap begitu, tidak ada masalah dan semua warga yang memiliki hak pilih ikut mencoblos," katanya ketika dihubungi Antara di Situbondo, Jawa Timur, Rabu.
Ia menjelaskan, hingga sekitar pukul 05:30 seluruh logistik pilkada sudah berada di masing-masing tempat pemungutan suara atau TPS dan tepat pukul 07:00 WIB pencoblosan akan dimulai.
Sejauh ini, pihaknya belum menerima laporan mengenai adanya kendala terkait pesta demokrasi di wilayahnya. Ia berharap seluruh proses pemilihan hingga tahapan terakhir berjalan dengan aman dan damai.
"Kami terus memantau pergerakan proses pilkada ini sampai surat suara kembali masuk ke kami. Saksi, pengawas dan penyelenggara saat ini sudah siap melaksanakan pemilihan. Kami berharap pilkada ini tidak ada kendala apalagi perselisihan," katanya.
Pilkada Situbondo diikuti tiga pasangan calon, yakni, yakni nomor urut 1 KH Abdullah Faqih dengan Untung yang diusung oleh PDIP dan Demokrat, nomor urut 2 KH Abdul Hamid Wahid dengan LA Fadil Muzakki Syah yang diusung PPP dan Gerindra dan urut 3 petahana Dadang Wigiarto dengan Yoyok Mulyadi yang diusung PKB dengan Nasdem.
KPU harapkan warga Situbondo 100 persen mencoblos dan damai
9 Desember 2015 06:58 WIB
Komisi Pemilihan Umum (FOTO ANTARA)
Pewarta: Masuki M Astro
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2015
Tags: