Jakarta (ANTARA News) - Mengutip sebuah buku tentang branding kota dan regional, Pendiri dan Direktur London School of Public Relations, Prita Kemal Gani, memaparkan tentang enam hal yang mampu memajukan kawasan ASEAN.

"Yang pertama itu pemimpinnya harus hebat. Kemudian atlet yang juga dapat mengharumkan nama kawasan," katanya dalam diskusi di Jakarta, Senin.

Ia mencontohkan Manny Pacquiao dari Filipina dan Michelle Yeoh dari Malaysia yang membuat nama ASEAN semakin dikenal dunia luas. Ia pun berharap semakin banyak atlet yang mengikuti jejak mereka.

"Selanjutnya tourism. Malaysia kini telah membuat Go ASEAN yang memperkenalkan tempat wisata tak hanya dari negaranya sendiri tetapi semua negara Asia Tenggara," kata Prita.

Berikutnya budaya, yang dapat menjadi alat komunikasi di kawasan ini sehingga terjalin hubungan yang semakin erat.

Ia melanjutkan, pendidikan juga menjadi elemen sangat penting, yang telah didukung oleh organisasi ASEAN University Network.

"Yang terakhir itu story telling lewat tokoh-tokoh menonjol, misalnya Aung San Suu Kyi, Pangeran Diponegoro, yang dapat dijadikan sosok panutan," kata Prita.