Jakarta (ANTARA News) - Presiden Joko Widodo (Jokowi) meminta agar Asosiasi Pemerintahan Provinsi Seluruh Indonesia (APPSI) menjaga situasi dan kondisi keamanan pasca-Pilkada Serentak pada 2015.
Ketua Umum APPSI Syahrul Yasin Limpo setelah diterima Presiden Joko Widodo di Istana Merdeka, Jakarta, Kamis, mengatakan Dewan Pengurus APPSI melaporkan kepada Presiden Jokowi rencana penyelenggaraan Musyawarah Nasional (Munas) pada akhir November 2015.
"Presiden akan hadir untuk memberikan direction untuk menghadapi program pemerintah percepatan ekonomi dan menjaga situasi kondisi keamanan pasca-Pilkada Serentak 2015," kata Syahrul.
APPSI juga meminta kepada Presiden untuk mempertegas keberadaan sebuah asosiasi agar jangan terjadi dualisme seperti yang sempat terjadi pada Kadin Indonesia dan HKTI.
Hal itu, menurut dia, perlu supaya Pemda bisa fokus dalam menjalin kemitraan.
Pada kesempatan itu Presiden juga meminta APPSI untuk melakukan percepatan anggaran untuk kepentingan rakyat.
Rencananya Munas APPSI akan fokus terhadap tema terkait perkuatan ekonomi di daerah untuk menunjang kesejahteraan masif secara nasional.
"Presiden akan hadir dengan berbagai hal yang bisa dibicarakan," katanya.
Munas APPSI akhir November 2015 rencananya akan digelar di Kota Makassar bersamaan dengan peletakan batu pertama 10 km proyek jalan tol di wilayah itu.
Munas akan dihadiri gubernur seluruh Indonesia dengan berbagai persoalan yang akan dibahas di dalamnya.
Presiden minta APPSI jaga keamanan pasca-pilkada serentak
12 November 2015 20:46 WIB
Presiden Joko Widodo (Presiden Joko Widodo )
Pewarta: Hanni Sofia Soepardi
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2015
Tags: