Taeyeon SNSD mengaku masih canggung bersolo karir
24 Oktober 2015 16:23 WIB
Girls Generation (SNSD) beraksi dalam konser di Mata Elang International Stadium, Ancol, Jakarta Utara, Sabtu (14/9). Dalam konser bertajuk "Girls' Generation World Tour Girls and Peace in Jakarta" itu SNSD membawakan 24 lagu. (ANTARAFOTO/Fanny Octavianus)
Seoul (ANTARA News) - Taeyeon, leader girlband asal Korea Selatan, SNSD, mengaku masih canggung tampil solo.
"Masih canggung untuk mempromosikan sendiri. Ini sulit. Saya tak terbiasa melakukannya," ujar Taeyeon dalam tayangan "Daily Taeng9Cam".
Dalam tayangan itu, ia banyak bercerita perihal debut solonya, mengajak penonton ke belakang panggung dan membagikan potongan-potongan kisah hidupnya.
Taeyeon mengungkapkan, tampil solo tidaklah mudah. Bahkan, melakukan wawancara seorang diri saja, baginya merupakan hal yang tak biasa.
"Ini aneh," ujar dia seraya tertawa, seperti dilansir Soompi.com.
Belum lama ini, penyanyi berambut panjang itu meluncurkan single album perdananya yang bertajuk, "I".
"Masih canggung untuk mempromosikan sendiri. Ini sulit. Saya tak terbiasa melakukannya," ujar Taeyeon dalam tayangan "Daily Taeng9Cam".
Dalam tayangan itu, ia banyak bercerita perihal debut solonya, mengajak penonton ke belakang panggung dan membagikan potongan-potongan kisah hidupnya.
Taeyeon mengungkapkan, tampil solo tidaklah mudah. Bahkan, melakukan wawancara seorang diri saja, baginya merupakan hal yang tak biasa.
"Ini aneh," ujar dia seraya tertawa, seperti dilansir Soompi.com.
Belum lama ini, penyanyi berambut panjang itu meluncurkan single album perdananya yang bertajuk, "I".
Penerjemah: Lia Wanadriani Santosa
Editor: Heppy Ratna Sari
Copyright © ANTARA 2015
Tags: