London (ANTARA News) - Inggris akan mengistirahatkan lima pemain saat menghadapi Lithuania pekan depan menyusul kemenangan pada Jumat atas Estonia dengan skor 2-0 yang memastikan rekor sempurna mereka mencapai sembilan pertandingan pada kualifikasi Grup D Euro 2016.

Kiper Jack Butland yang akan melakukan debut kompetitif internasional pertamanya dalam pertandingan Senin di Vilnius, termasuk di antara beberapa perubahan, sementara kiper reguler Joe Hart akan kembali ke klubnya.

Kapten Wayne Rooney, bek Gary Cahill dan gelandang Michael Carrick dan James Milner juga telah diistirahatkan sementara Phil Jagielka, Phil Jones dan Jonjo Shelvey menjadi penggantinya.

"Kami memiliki pemain lain yang perlu saya lihat dalam pertandingan itu," kata Hodgson kepada wartawan di Wembley. "Tidak ada banyak waktu bagi orang untuk menunjukkan apa yang bisa mereka lakukan.

"Ini adalah pemain-pemain yang kami pikir akan menjadi penting, yang kami percaya, dan saya yakin kami masih cukup baik untuk memenangi pertandingan. Saya ingin mengetahui bahwa para pemain ini cukup baik untuk berada dalam skuat," katanya seperti dikutip Reuters.

Inggris memastikan tiket di putaran final tahun depan di Prancis sebagai juara grup di atas Swiss dan kemenangan atas Lithuania akan membuat mereka menjadi negara keenam yang menyelesaikan kualifikasi Euro dengan rekor sempurna.

Carrick dan Rooney tidak turut bermain di Wembley karena masing-masing mengalami cedera pangkal paha dan pergelangan kaki, sementara Hart, Cahill dan Milner bermain bersama Theo Walcott dan Raheem Sterling memastikan kemenangan kesembilan kualifikasi.

Pemain Stoke City Butland (22), hanya bermain untuk Inggris sekali dalam kemenangan 2-1 atas Italia di Wembley pada tahun 2012.

(Uu.D011)