Beijing (ANTARA News) - Saham-saham Tiongkok dibuka lebih tinggi pada Kamis, setelah pasar ditutup selama tujuh hari untuk libur Hari Nasional.
Indeks komposit Shanghai menguat 3,38 persen menjadi 3.156,07 poin pada awal perdagangan.
Indeks komposit Shenzhen, yang melacak saham-saham di bursa kedua Tiongkok, dibuka 3,44 persen lebih tinggi pada 10.332,24 poin.
Indeks ChiNext, bursa yang melacak pertumbuhan perusahaan Tiongkok bergaya NASDAQ, dibuka 3,38 persen lebih tinggi pada 2.153,12 poin, demikian seperti dilansir kantor berita Xinhua. (Uu.A026)
Saham Tiongkok dibuka lebih tinggi setelah libur
8 Oktober 2015 09:18 WIB
Seorang penanam modal memperhatikan papan elektronik menunjukkan informasi harga saham di bursa saham Shanghai, Tiongkok, Jumat (10/7/15). (REUTERS/Aly Song)
Editor: Maryati
Copyright © ANTARA 2015
Tags: