Jakarta (ANTARA News) - Jaringan toko mobil bekas PT Serasi Autoraya (SERA), mobil88, pada hari ini secara resmi membuka cabangnya di Bekasi, Jawa Barat, setelah direlokasi sebagai bagian dari peningkatan pelayanan kepada konsumennya di kota itu.
“Relokasi cabang mobil88 Bekasi didasari atas kebutuhan pasar mobil bekas di Bekasi yang berkembang pesat, mobil88 meningkatkan kapasitas dealernya menjadi 2 (dua) kali lipat," kata Hadi Winarto, Marketing Director PT Serasi Autoraya seperti dikutip dalam siaran pers, Sabtu.
Menurut Winarto, relokasi itu menunjukkan komitmen mobil88 dalam memberikan layanan yang terbaik bagi pelanggannya di Bekasi. Mobil88 Bekasi direlokasi ke area yang dua kali lebih luas, yakni ke Jalan Jendral Sudirman No. 1, tepat di depan Stasiun Kranji.
Di lokasi barunya, mobil88 Bekasi semakin mudah dijangkau, berarea parkir dan display lebih luas yang memudahkan pelanggan dalam memilih unit.
"Meskipun pertumbuhan ekonomi sedang melambat, bisnis mobil bekas itu tetap akan diminati," ujar Fischer Lumbantoruan, Chief Operating Officer mobil88.
Menurut Fischer, bisnis tersebut hingga kini masih sangat menjanjikan meski di tengah gencarnya promosi mobil murah (LCGC) dari sejumlah produsen.
"Bekasi adalah wilayah dengan pangsa pasar mobil bekas yang sangat menarik, bahkan masuk ke dalam 10 kota dengan perputaran mobil bekas terbesar di Indonesia," katanya.
Pada hari peresmiannya itu mobil88 Bekasi memiliki stock mobil sekitar 300 unit. Mobil88 memberikan penawaran DP (down payment) kredit mobil mulai Rp10 juta, sementara selama masa promo 19-20 September 2015 pembeli berkesempatan mendapatkan voucher Shop & Drive dan voucher belanja 500 ribu bagi pelanggan yang melakukan transaksi tukar tambah.
Tak hanya itu, mobil88 juga menyiapkan grandprize berupa cashback Rp18 juta dan sepeda motor bagi pelanggan yang beruntung.
“Sekarang warga Bekasi bisa menikmati mobil bekas bebas banjir, bebas tabrakan dan dokumen terjamin dari mobil88," tutup Direktur Marketing PT Serasi Autoraya (SERA), Hadi Winarto.
Mobil88 relokasi cabang Bekasi
19 September 2015 22:54 WIB
Konsumen berfoto di area display mobil88 Bekasi. (ANTARA News/HO)
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2015
Tags: