London (ANTARA News) - Film garapan Sutradara Joko Anwar "A Copy of My Mind" tampil dalam 72nd Venice International Film Festival.
Kedutaan Besar RI Roma bekerjasama dengan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan menyelenggarakan Indonesian Night di Lido-Venezia untuk mempromosikan A Copy of My Mind, demikian Fungsi Penerangan Kedutaan Besar Republik Indonesia di Roma kepada Antara London, Jumat.
Duta Besar RI Roma August Parengkuan memperkenalkan sutradara Joko Anwar dan pemeran utama Chicco Jerricho serta Tara Basso di hadapan para wartawan dan insan perfilman yang datang ke Venezia menyaksikan 72nd International Venice Film Festival 2015.
A Copy of My Mind memenangi penghargaan pada Festival Film di Busan (19th Busan International Film Festival).
Film ini kembali akan ikut berkompetisi di berbagai festival film internasional seperti Toronto Film Festival sebelum diluncurkan secara resmi di layar lebar di Indonesia.
Kiprah film Indonesia di Venice International Film Festival semakin mendapat perhatian setelah film karya Sutradara Sidi Saleh berjudul Maryam memenangi Orrizonti Award pada 71st International Venice Film Festival tahun 2014 lalu.
Beberapa film Indonesia lainnya juga sudah mulai dikenal di Italia misalnya The Raid,The Raid 2, dan Merantau yang sudah beberapa kali ditayangkan di stasiun Televisi Nasional RAI 4 Italia.
Film "a copy of my mind" Joko Anwar ikut festival film Venice
11 September 2015 07:44 WIB
Joko Anwar (ANTARA FOTO/Pey Hardi Subiantoro)
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2015
Tags: