Seoul (ANTARA News) - Presiden Asosiasi Sepak Bola Korea Selatan (KFA) Chung Mong-gyu pada Senin menyatakan akan mendiskusikan kemungkinan para pesepak bola melintasi perbatasan internasional Korea Selatan-Korea Utara untuk menggelar pertandingan persahabatan.

Rencana tersebut akan diungkapkan Mong-gyu dalam kunjungannya ke Pyongyang, akhir bulan September.

Hubungan kedua negara yang memburuk sejak meletusnya perang saudara pada 1950, mencapai titik krisis pada akhir bulan Agustus 2015 sebelum tercapainya kesepakatan antarkedua negara untuk mengakhiri ketegangan militer.

Timnas putra dan putri dari kedua negara sebenarnya sering bertemu dalam berbagai turnamen dan babak kualifikasi, namun terakhir kalinya Korea Selatan dan Korea Utara bertemu dalam laga persahabatan yakni pada 2005 saat peringatan kemerdekaan Korea atas penjajahan Jepang.

Mong-gyu sendiri akan berkunjung ke Pyongyang pada 18-20 September 2015 untuk menghadiri pertemuan dengan Federasi Sepak Bola Asia Timur (EAFF). Ia akan menggunakan kesempatan tersebut untuk menekankan kembali ide perdamaian kedua negara lewat sepak bola.

"Kami berharap perjalanan ini akan mengarah ke revitalisasi hubungan sepak bola antarkedua negara," kata ofisial KFA kepada Kantor Berita Yonhap.

Terakhir kalinya kedua timnas bertanding di Pyongyang yaitu pada 1990 saat timnas putra Korea Utara mendapatkan satu-satunya kemenangan mereka dalam 15 kali pertandingan melawan Korea Selatan.

Sementara itu, timnas putri Korea Selatan belum pernah bermain di Korea Utara mengingat mereka lebih sering bertanding di Tiongkok atau di negara mereka sendiri. Timnas putri Korea Utara hanya pernah sekali kalah dari Korea Selatan.

Ofisial KFA mengatakan bahwa misi yang dibawa Mong-gyu akan lebih fokus pada sepak bola perempuan.

"Mengingat kecakapan Korea Utara di bidang sepak bola perempuan, akan sangat membantu timnas putri kami jika dapat melawan mereka. Selain itu, ada pula pembahasan tentang penyelenggaraan sepak bola bagi pemain muda putri," ujarnya.

PIhak KFA juga menyatakan bahwa timnas putra Korea Selatan akan berlaga dalam pertandingan persahabatan dengan juara kedua Piala Emas, timnas Jamaika, di Seoul pada 13 Oktober 2015. Demikian laporan Reuters.

(Uu.Y013/A016)