Jakarta (ANTARA News) - Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa merotasi anggota DPR RI pada alat kelengkapan dewan dengan salah satunya anggota Komisi II DPR RI, Abdul Malik Haramain untuk menjadi Wakil Ketua Komisi VIII.

Abdul Malik Haramain yang enam tahun berada di Komisi II DPR RI dirotasi ke Komisi VIII DPR RI menggantikan Fathan Subchi, sedangkan Fathan dipindah ke Komisi V DPR RI.

Anggota Komisi V DPR RI Patricia Peggi Pattipi juga dirotasi dengan pindah ke Komisi II DPR RI.

"Saya dipindah oleh Fraksi PKB dari Komisi II ke Komisi VIII DPR RI sebagai Wakil Ketua Komisi menggantikan Fathan,” kata Malik di Jakarta, Rabu.

Dia berjanji akan menjalankan amanah yang dibebankan kepadanya dan akan peduli pada permasalahan di Komisi VIII DPR RI seperti masalah haji dan pemberdayaan serta peningkatan pondok pesantren.

"Saya akan jalankan tugas dengan sebaik-baiknya, terutama untuk mengurus masalah haji dan pondok pesantren,” kata Malik.