Jakarta (ANTARA News) - Pada pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2015 yang sudah berlangsung selama dua hari, para peserta yang terdiri dari Agen Pemegang Merk (APM) kendaraan memperkenalkan produk dan teknologi terbarunya.

Sebagian dari mobil-mobil terbaru itu sudah siap jual, namun ada juga mobil konsep yang masih dalam tahap ujicoba teknologi.

Berikut daftar beberapa kendaraan yang diperkenalkan pada pameran hari pertama dan kedua seperti dilansir dari siaran pers media GIIAS, Jumat:

PT Toyota Astra Motor

Toyota Astra Motor menampilkan Toyota Mirai dan Toyota i-Road sebagai special exhibit dalam Gaikindo International Indonesia Auto Show (GIIAS) 2015 yang berlangsung 20-30 Agustus 2015 di Indonesia Convention Exhibition (ICE), BSD City, dalam semangat “Beyond Drive”.

Toyota Mirai dikatakan sebagai loncatan baru Toyota dalam mengembangkan kendaraan ramah lingkungan setelah berhasil dengan teknologi hybrid di Toyota Prius pada 2000. Kini teknologi hybrid digunakan di berbagai mobil Toyota lainnya seperti Toyota Camry dan Toyota Alphard.

Mesin penggerak Toyota Mirai adalah Fuel Cell System yang merupakan gabungan teknologi fuel cell dan hybrid yang terbukti lebih efisien. Menggunakan bahan bakar hidrogen, Mirai benar-benar ramah lingkungan karena Mirai sama sekali tidak menghasilkan CO2 atau zero carbon emission.

Kedua, Toyota i-Road adalah kendaraan berkonsep personal mobility dengan didesain futuristik dan menggunakan tenaga listrik.

i-Road yang hadir dengan menggabungkan konsep mobil dan sepeda motor menggunakan penggerak mesin listrik yang menggunakan baterai Lithium ion, i-Road adalah kendaraan yang ramah lingkungan (zero emission). Kecepatan maksimum 60 km per jam, daya jelajah kendaraan masa depan ini mencapai 50 km untuk satu kali pengisian baterai.

PT Honda Prospect Motor

Honda secara resmi menampilkan Honda BR-V Prototype untuk pertama kalinya di dunia pada ajang GIIAS 2015. Diperkenalkan sebagai New Generation Crossover Utility Vehicle, Honda BR-V sudah menerima pemesanan selama GIIAS 2015.

Kisaran harga yang ditawarkan sekitar Rp230 juta hingga Rp265 juta. Honda menargetkan booking sebanyak 1.000 unit pada ajang GIIAS 2015. BR-V memadukan desain tangguh dan kenyamanan sebuah SUV dengan utilitas MPV 7 penumpang.

PT Mazda Motor Indonesia

PT Mazda Motor Indonesia (MMI) meluncurkan All New Mazda2 Limited Edition dan Mazda Biante Limited Edition yang diharapkan memberikan kesenangan serta mendorong pertumbuhan compact car dan juga Multi-Purpose Vehicle (MPV) di skala nasional.

Porsche Indonesia

Porsche Indonesia mengenalkan dua mobil performa tinggi terbaru yang akan melakukan debut-nya di Indonesia, yaitu 911 GT3 RS dan Cayman GT4.

Mobil Porsche 911 GT3 RS dilengkapi teknologi motorsport yang maksimal sementara Cayman GT4 adalah mobil sport GT yang menggunakan basic Cayman berkomponen 911 GT3.

PT Isuzu Astra Motor Indonesia (IAMI)

Isuzu Astra Motor Indonesia memperkenalkan Mu-X Dress Up warna putih dan hitam, sementara Mu-X High Grade Sporty tampil dengan New Leather seat berkualitas, head rest monitor, serta New Alloy wheel yang membuat mobil lebih gagah dan mengukuhkan kelasnya di segmen SUV.

D-Max Motor Trail Carrier double cabin 4x4 ini tampil gagah dan mentereng dengan bodi berkelir putih, stylish dengan modifikasi ban dan velg, sehingga makin menguatkan aura kejantanannya.

PT Hino Motors Sales Indonesia

Mengusung tema ‘Drive Your Business Easier’. Hino memamerkan 7 model truk dan bus termasuk 3 produk terbaru yang khusus di launching pada GIIAS 2015.

Tiga produk terbaru Hino yang perdana diluncurkan adalah, pertama, New Generation Ranger GY 350 PU medium duty truck 8x4, Kedua, FC BUS, bus dengan suspensi yang lebih lembut dan memiliki kapasitas 40 Seat.

Ketiga, Hino Dutro 130HD 4x4, truk 6 roda dengan tenaga 130 Ps yang sangat sesuai di medan berat untuk bisnis perkebunan maupun pertambangan.

PT Nissan Motor Indonesia

Nissan Motor Indonesia meluncurkan New Nissan X-Trail Hybrid dengan dua pilar utama yaitu Zero Emission dan Pure Drive sehingga menekan emisi gas buang pada setiap kendaraannya.

Nissan X-Trail Hybrid (dikendalikan dua transmisi, listrik dan bensin) merupakan SUV hybrid pertama di segmennya, yang memiliki tarikan responsif, konsumsi bahan bakar irit dan kabin yang senyap, serta tampil gagah dengan aplikasi Body Kit X-Trail Extremer. Demikian siaran pers GIIAS.