Jakarta (ANTARA News) - Kementerian Perindustrian akan meresmikan peletakan batu pertama atau "ground breaking" pabrik perakitan PT Saic General Motor Wuling (SGMW) pada 20 Agustus 2015, tanda pembangunan akan dimulai.

"Mereka minta saya meresmikan 'ground breaking' pada 20 Agustus," kata Menteri Perindustrian Saleh Husin di Jakarta, Selasa.

Sayangnya, Menperin mengatakan bahwa ia tidak dapat menghadiri acara tersebut, karena harus menemani Wakil Presiden Jusuf Kalla ke acara Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2015.

Untuk itu, Dirjen Industri Logam Mesin dan Alat Transportasi (ILMATE) Kemenperin I Gusti Putu Surjawirawan yang rencananya akan meresmikan peletakkan batu pertama pabrik tersebut.

"Sepertinya Dirjen ILMATE yang akan meresmikannya," ujar Menperin.

Pabrik tersebut akan berdiri di atas lahan seluas 30 hektar di Karawang International Industry City (KIIC).

Mobil bermerk "Wuling" rencananya akan hadir di Indonesia pada Agustus 2017 melalui investasi pembangunan pabrik perusahaan asal Tiongkok SGMW di Indonesia sebesar 700 dolar AS.

SGMW merupakan perusahaan patungan, di mana 50 persen sahamnya milik SAIC, 44 persen GM Tiongkok dan 5,9 persen Liuzhou Wuling, yang merupakan perusahaan otomotif cukup besar di Tiongkok.

Rencananya, perusahaan akan membawa vendor komponen asal Tiongkok, yakni PT Saic dan membangun pabrik yang berdekatan dengan pabrik perakitan mobil.