Oakland, Amerika Serikat (ANTARA News) - Guard All Star milik Cleveland Cavaliers Kyrie Irving akan menjalani pemeriksaan MRI setelah menderita cedera yang parah pada lutut kirinya sewaktu timnya kalah 100-108 lewat overtime pada pertandingan pertama Final NBA melawan Golden State Warriors.

Seberapa cepat dia pulih akan menentukan peluang Cavaliers bangkit dari kekalahan terhadap Warriors pada Game 2 Final NBA Minggu waktu setempat atau Senin pagi WIB pekan depan.

Irving mempersembahkan 23 poin, selain juga menyumbangkan tujuh rebound, enam assist, empat steal dan dua blok untuk Cavaliers selama kira-kira 43 menit bermain sebelum jatuh kesakitan pada 2 menit 23 detik terakhir masa overtime saat dia berusaha mendribel bola melewati defender Golden State Klay Thompson.

Setelah terpincang-pincang ke luar lapangan dan kesakitan, Irving meninggalkan arena dan mengakui cederanya kali ini tidak sama dengan cedera tendon pada lutut kirinya beberapa waktu sebelumnya.

"Ini agak sedikit berbeda dari yang saya pernah alami. Benar-benar berbeda dari sebelumnya. Saya tak tahu yang saya rasakan namun jelas ini tidak bagus. Ini kemunduran," kata Irving.

Superstar LeBron James juga merasa terpukul dengan mengatakan cedera Irving itu lebih memukul ketimbang saat dia berusaha keras untuk pulih waktu sebelumnya.

"Berat sekali menyaksikannya," kata James. "Saya telah melihat betapa kerasnya dia berusaha pada delapan hari terakhir agar bisa bermain pada level ini. Menyaksikan dia berjalan keluar ruangan ganti dengan tertatih-tatih sekarang ini, adalah pukulan besar kami tim kami."

Irving telah memainkan peran kunci pada detik-detik terakhir dan berbalas layup dengan Steph Curry.

"Ini sulit," kata guard Cleveland J.R. Smith. "Anda tak ingin melihat orang cedera, namun orang seperti Kyrie, adalah melemahkan semangat."

Para dokter tim akan mengevaluasi Irving Jumat waktu AS atau Sabtu WIB dan memeriksanya dengan cermat.

"Saya ingin memastikan segalanya oke sehingga saya akan mengambil langkah-langkah yang diperlukan demi melihat apa yang sedang terjadi," kata Irving.

Irving pernah mengalami cedera pada kaki kanan dan lutut kirinya yang memaksa dia absen dua game saat melawan Atlanta Hawks pada final Wilayah Timur.

Irving rata-rata mencetak 18,7 poin dan 3,7 assist per satu pertandingan selama playoff, sedangkan selama musim reguler dia rata-rata menciptakan 21,7 poin dan 5,2 assist.