Barcelona (ANTARA News) - Ada gula ada semut, ada putih ada hitam, ada berdamai ada berperang. Apa yang dipikirkan ketika seluruh personel Barcelona ditimang oleh Dewi Fortuna seraya kocek berdenting terisi oleh pundi-pundi kemenangan?

Seluruh personel Blaugrana tidak ingin semata ikut ngantre di depan pintu gerbang berhiaskan onggokan fulus. Lionel Messi dan kawan-kawan kini mengarahkan pandangan kepada gelar La Liga yang sudah ada di depan mata.

Arah sampai ke sana telah terbentang bagi skuat Barcelona, salah satunya berhadapan dengan Almeria dalam laga lanjutan Primera Division yang digelar di Camp Nou, Barcelona pada Rabu waktu setempat, atau Kamis dini hari, pukul 01.00 WIB. Pertandingan itu akan ditayangkan secara langsung oleh RCTI.

Pasukan asuhan pelatih Luis Enrique banyak disebut-sebut berpeluang menyabet tiga gelar, yakni La Liga, Copa del Rey, dan Liga Champions. Hanya saja, ada tanya yang mengusik seputar jati diri penampilan tims secara keseluruhan.

Dan seluruh personel Barcelona siap tempur dengan mengandalkan trio maut yang nota bene memiliki dan mengandalkan naluri membunuh lawan. Mereka adalah Messi, Neymar, dan Luis Suarez. Sampai-sampai Jeremy Mathieu juga mampu mengemas satu gol kemenangan ketika Barcelona menundukkan Celta Vigo 1-0 pada pekan lalu.

Sementara ful-bek Barcelona Jordi Alba terus pulih setelah mengalami cedera otot. Ia kini siap turun bertanding di sejumlah laga internasional, hanya saja belum tentu bertanding melawan Almeria.

Thomas Vermaelen telah bergabung dalam latihan bersama dengan sesama rekan satu tim pada Selasa ini. Ia berpeluang melakukan debut bersama dengan Barcelona. Sementara itu, tim tamu Almeria diterpa badai cedera. Ketiganya yakni Verza, Fran Velez dan Michel.

Manajer anyar Almeria Sergi Barjuan perlu memutar otak lantaran Sebastian Durbarbier dan Mauro dos Santos masih terkena larangan bertanding.

Laga yang memanggungkan Barcelona kontra Almeria mengerucut kepada satu pesan bahwa kerja memuliakan manusia, dan kemenangan memuliakan mereka yang mau berusaha dan bekerja dengan kesungguhan hati.

Prakiraan susunan pemain:

* Barcelona (4-3-3):
Bravo (penjaga gawang), Adriano, Mathieu, Pique, Alves, Xavi, Mascherano, Rakitic, Pedro, Suarez, Messi
Pemain cadangan:
Ter Stegen, Rafinha, Sergi Roberto, Montoya, Neymar, Bartra, Iniesta
Pemain absen: Busquets (skorsing), Alba (cedera)

* Almeria (4-2-3-1):
Julian (penjaga gawang), Navarro, Marin, Truijilo, Casado, Soriano, Azees, Wellington, Corona, Bifouma, Hemed
Pemain cadangan:
Mendez, Zongo, Espinosa, Ruben, Jurado, Partey, Romera
Absen: Fran Velez, Michel, Verza (cedera), Durbabier, Mauro dos Santos (skorsing)

Data dan fakta (whoscored.com):
* Barcelona menangguk lima kemenangan di ajang La Liga. Kini mereka bersua dengan Almeria di Camp Nou, dengan memasukkan 15 gol dan kemasukan dua gol.
* Almeria belum pernah mengalahkan Barcelona dalam kompetisi resmi (dua kali imbang, sebelas kali kalah di ajang La Liga dan Copa del Rey).
* Messi telah menyarangkan sembilan gol dalam enam laga pertemuan mereka dengan Almeria di ajang La Liga.
* Barcelona menang 4-1 dalam laga kandang mereka di ajang La Liga melawan Almeria. Pertandingan yang juga mencatat bahwa Carles Puyol mencetak gol terakhirnya di kompetisi La Liga.
* Almeria menorehkan catatan buruk dalam laga tandang, dengan kehilangan tiga laha dan hanya memasukkan satu gol (gol bunuh diri).
* Luis Enrique tidak pernah memperoleh hasil imbang ketika bertanding di Camp Nou sejak ia menjabat sebagai manajer (di seluruh kompetisi): 20 kali menang, dua kali imbang.

Lima laga terakhir:
(W:menang; L:kalah; D:kalah)

* Barcelona: W W W W W

5/4/15 Celta de Vigo 0 - 1 Barcelona
22/3/15 Barcelona 2 - 1 Real Madrid
18/3/15 Barcelona 1 - 0 Manchester City
14/3/15 Eibar 0 - 2 Barcelona
8/3/15 Barcelona 6 - 1 Rayo Vallecano

* Almería: L L D L D

4/4/15 Almería 1 - 4 Levante
21/3/15 Athletic Bilbao 2 - 1 Almería
15/3/15 Almería 0 - 0 Villarreal
7/3/15 Elche 1 - 0 Almería
28/2/15 Almería 0 - 0 Deportivo de La Coruña

Head To Head:

8/11/14 Almería 1 - 2 Barcelona
2/3/14 Barcelona 4 - 1 Almería
28/9/13 Almería 0 - 2 Barcelona
9/4/11 Barcelona 3 - 1 Almería
2/2/11 Almería 0 - 3 Barcelona

Prediksi hasil laga (Goal.com):

* Barcelona 4 - 0 Almeria (36 persen)
* Barcelona 3 - 0 Almeria (11 persen)
* Barcelona 0 - 4 Almería (9 persen)

Prediksi jalannya laga:
* Almeria melakoni tujuh laga di ajang La Liga tanpa meraih satu kali menang, dengan hanya meraih dua kemenangan tandang sejak 2015. Merebut poin merupakan keharusan agar posisi mereka aman di klasemen La Liga.

* Barcelona menang 1-0 atas Celta mengisi lima kemenangan berturut-turut di bawah arahan pelatih Luis Enrique.

* Lionel Messi, Luis Suarez dan Neymar berharap punya kesempatan mencetak gol untuk mengukuhkan diri sebagai predator gol bagi timnya.

Prediksi hasil laga menurut editor Antaranews.com:
* Barcelona: 4
* Almeria: 0