Augusta, Georgia (ANTARA News) - "Hati-hati dengan Tiger" begitu peringatan yang bergema di Augusta National pada Selasa waktu setempat, ketika para pegolf dan pendukung bersiap menyambut digelarnya turnamen utama pertama tahun ini, yang diwarnai kembalinya Tiger Woods dalam perburuan gelar jaket hijau kelima.
Kendati sempat istirahat panjang bertanding, Woods belum hilang dari pikiran setiap orang bahkan dari pegolf gaek Phil Mickelson hingga pegolf muda seperti Jordan Spieth, mereka tetap memperhitungkan mantan pegolf nomor satu dunia yang sedang mengincar gelar ke-15 di turnamen utama itu.
"Dalam catatan saya, dia merupakan pegolf terbaik, dan tentu saya tertarik untuk melihat apa yang akan dia lakukan, terutama setelah istirahat panjang yang telah dia lalui," kata pegolf nomor dua dunia asal Swedia Henrik Stenson.
"Saya dengar seseorang mengatakan bahwa dia muncul dengan permainan bagus di green dan mampu empat kali melesakkan bola ke lubang secara berturut-turut dari jarak 35 yard kemaren, dan latihan permainan pendek itu sungguh bagus," tambahnya.
Pegolf hebat di era generasinya itu mengatakan, kendati Woods yang pernah berada di puncak dalam waktu yang lama namun terus merosot bahkan terlempar ke peringkat 111 dunia, tetap yakin bahwa Woods akan kembali mengalami kejayaannya.
Permainan pendek Woods pada awal dua turnamen tahun ini terlihat dia seperti seorang pegolf amatir ketimbang sebagai pegolf terbaik yang pernah dia sandang, namun semua indikasi terhadap pegolf berusia 39 tahun asal AS itu akan sirna lewat permainan chipp yang siap dia tampilkan pada pekan ini.
"Saya yakin permainan termudah adalah permainan pendek, dia memenangi sejumlah turnamen karena permainan pendeknya, saya tidak berfikir itu merupakan hal yang sulit untuk kembali didapat," kata Mickelson.
"Hari ini dia bermain di depan kami dan saya lihat dia melakukan beberapa pukulan dan itu cukup mengesankan," tambahnya.
Tiger Woods bayangi perburuan gelar di Augusta National
8 April 2015 11:13 WIB
Pegolf asal AS Tiger Woods bereaksi setelah melakukan tee off hole ke 15 dalam final Kejuaraan Golf Abu Dhabi di Klub Golf Abu Dhabi, Minggu (29/1). (FOTO ANTARA/REUTERS/Philip Brown )
Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2015
Tags: