Madrid (ANTARA News) - Pebalap Repsol Honda Dani Pedrosa akan absen setidaknya untuk dua seri balap setelah memutuskan untuk menjalani operasi lanjutan untuk berusaha memperbaiki masalah pada lengannya, kata tim pebalap Spanyol itu pada Kamis.
Pedrosa (29) akan menjalani operasi di Madrid pada Jumat, dengan estimasi periode kepulihan dalam empat sampai enam pekan, yang berarti ia akan absen pada MotoGP di AS pada 12 April dan balap di Argentina sepekan kemudian, kata Repsol Honda.
Pebalap penguji Hiroshi Aoyama untuk sementara akan mengisi tempat Pedrosa di tim bersama dengan juara dunia Marc Marquez, tambah mereka.
Pedrosa menderita masalah yang umum di antara para pebalap sepeda motor.
Tekanan terhadap lengannya, menyebabkan rasa sakit, dan membuatnya kesulitan mengendarai sepeda motor ketika tulang menjadi terlalu besar untuk lesakan di posisi itu.
"Tentu saja ini bukan kabar yang ingin saya bagi dengan siapapun," kata Pedrosa seperti dilansir Reuters.
"Bagaimanapun, setelah berbicara dengan sejumlah dokter dan profesional medis yang saya percayai, mereka semua sepakat bahwa ini merupakan satu-satunya pilihan bagi saya."
"Kami akan menjalani operasi pada Jumat dan mereka akan menggunakan teknik khusus untuk membantu menutup luka, untuk berusaha dan mencegah masalah ini terus mempengaruhi saya."
Pedrosa, yang pebalap senegaranya Marquez telah memenangi dua kejuaraan terakhir, belum membalap sejak Grand Prix Ceko Agustus silam.
(Uu.H-RF/I015)
Pedrosa harus menepi setidaknya dua seri balap
2 April 2015 20:44 WIB
Pebalab Honda Dani Pedrosa. (FOTO.ANTARA/REUTERS)
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2015
Tags: