Jakarta (ANTARA News) - Ketua DPR RI Setya Novanto mengingatkan semua negara fokus pada pentingnya parlemen dunia dalam memberikan kontribusi pencapaian target pembangunan berkelanjutan atau SDGs Post Development 2015.
Hal itu dikatakan Setya dalam keterangan tertulisnya pada Senin saat memberikan pidato berbahasa Indonesia di Sidang General Assembly IPU ke 132 di Hanoi.
Dia menjelaskan salah satu prioritas SDGs Indonesia dari target 14 yaitu Ocean and Marine Affairs untuk mendukung diplomasi Poros Maritim Dunia yang digagas oleh Presiden Joko Widodo.
Dalam sidang itu Setya Novanto juga menggunakan kesempatan tersebut untuk mengundang Delegasi Asia Afrika untuk hadir pada Parlementarian Event tanggal 23 April 2015 di Jakarta dalam rangka Peringatan 60 tahun Konferensi Asia Afrika di Indonesia.
Sidang IPU sendiri dihadiri oleh 166 anggota parlemen dunia.
Ketua DPR ingatkan parlemen dunia wujudkan pembangunan berkelanjutan
30 Maret 2015 11:23 WIB
Setya Novanto (FOTO ANTARA/Fachrozi Amri)
Pewarta: Imam Budilaksono
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2015
Tags: