Jakarta (ANTARA News) - Gempa cukup kuat berkekuatan 6,2 skala Richter mengguncang Halmahera, Maluku Utara, dan sekitarnya pada Rabu pagi pukul 05:12:17 WIB.
Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika melaporkan, pusat gempat berada pada koordinat 1.71 Lintang Utara - 126.57 Bujur Timur, di perairan yang berjarak sekitar 115 km baratlaut Halmahera Barat.
Sumber gempa yang berjarak sekira 131 km baratlaut Ternate itu berada pada kedalaman 10km, dan BMKG menegaskan gempa tidak berpotensi menimbulkan gelombang tsunami.
Belum ada laporan mengenai kerusakan atau dampak gempa di kawasan Halmahera Barat dan sekitarnya.
Gempa 6,2 skala Richter guncang Halmahera
18 Maret 2015 06:13 WIB
Peringatan gempa 6,2 skala Richter di dekat Halmahera Barat, Maluku, pada Rabu pagi (18/03/15), yang dikeluarkan oleh BMKG. (BMKG)
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2015
Tags: