Padang (ANTARA News) - Tim Semen Padang FC dipastikan mengikuti turnamen Piala Gubernur Sumatera Selatan yang akan digelar pada 17-21 Maret 2015 di Palembang.
"Kita sudah konfirmasi terkait dengan keikutsertaan tim Semen Padang, dan dijadwalkan tim akan berangkat pada Minggu (15/3) ke Palembang," kata Direktur Teknik PT Kabau Sirah Semen Padang, Asdian, di Padang, Sumbar, Sabtu.
Ia mengatakan, kepastian mengikuti turnamen yang digelar Asosiasi Provinsi (Asprov) Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Sumsel tersebut terkait dengan masih lamanya jadwal kompetisi Indonesia Super League (ISL) 2015.
Ikutnya Semen Padang pada turnamen itu, katanya, tidak akan mengganggu persiapan tim sebelum kompetisi, namun justru hal itu akan dimanfaatkan untuk terus mematangkan kerangka tim inti.
Asdian menyebutkan, turnamen itu merupakan ajang terakahir yang akan diikuti tim sebelum masuk kompetisi ISL.
Dikatakannya, pada ajang tersebut, tim yang berjuluk "kabau sirah" itu akan berhadapan dengan Sriwijaya FC yang merupakan salah satu kontestan pada kompetisi ISL.
Selain itu, dua tim dari divisi satu yakni, PSPS Pekanbaru dan Martapura FC juga akan menjadi lawan yang akan dihadapi Semen Padang pada turnamen tersebut.
"Tim-tim yang akan dihadapi Semen Padang merupakan lawan yang pantas, dan ini akan mendukung persiapan tim," katanya.
Sementara itu, pelatih Semen Padang FC, Nil Maizar mengatakan, tidak ada persiapan khusus menghadapi turnamen tersebut.
"Ada beberapa hasil evaluasi yang kita lakukan, hal ini berdasarkan hasil uji coba beberapa waktu lalu," katanya.
Ia mengaku bersyukur, tim Semen Padang ikut pada ajang piala Gubernur Sumsel tersebut, sehingga dapat dijadikan tahap pematangan akhir tim sebelum kompetisi.
"Tidak ada persiapan khusus, namun kita sudah siap mengikuti turnamen itu," katanya.
Semen Padang ikuti turnamen Piala Gubernur Sumsel
14 Maret 2015 20:30 WIB
ilustrasi Semen Padang Kalahkan Persijap Pemain Semen Padang, Esteban Viscara (kanan) berusaha menerobos pertahana Persijap Jepara. (ANTARA FOTO/ Andreas Fitri Atmoko) ()
Pewarta: Agung Pambudi
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2015
Tags: