Bandung (ANTARA News) - Tanggul Sungai Cironggeng jebol, menyebabkan sekitar 200 rumah di kawasan Bandung Timur, Jawa Barat, terendam banjir, Minggu.

Tanggul sungai Cironggeng jebol Sabtu malam (7/2) saat hujan lebat sehingga banjir menggenangi kawasan Cingised, Cisaranten, Arcamanik, Cinambo, Cikadut, dan Cipamokolan Kota Bandung, menurut Kepala Dinas Penanggulangan dan Pencegahan Kebakaran Kota Bandung Ferdi Ligaswara.

"Namun, siang tadi air sudah surut. Kemarin malam ketinggian air mencapai satu meter, sekarang sekitar sepuluh sentimeter hingga lima puluh sentimeter," ujar dia.

Ia menuturkan, saat ini personel TNI, polisi dan petugas SKPD Pemkot Bandung melakukan kerja bakti memperbaiki tanggul yang jebol tersebut.

"Alhamdulilah tidak ada korban jiwa dan dari pagi tadi petugas gabungan sudah di lokasi kejadian untuk memperbaiki titik-titik tanggul yang jebol," kata dia.

Selain rumah, banjir akibat tanggung jebol tersebut juga merendam dua sekolah yakni SMP Negeri 42 dan SMA Negeri 21 Kota Bandung.

"Petugas gabungan terjun langsung mengatasi banjir yang merendam SMPN 42 dan SMAN 21 Bandung," kata Ferdi

Menurut dia, petugas gabungan yang diterjunkan ke dua sekolah itu terdiri personel Diskar serta Dinas Bina Marga dan Pengairan (DBMP) Kota Bandung.

"Mereka di sana menerjunkan tim khusus yang bertugas menyedot air di lingkungan sekolah," katanya.