Makassar (ANTARA News)- Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Imam Nahrawi "menantang" pihak Universitas Hasanuddin (Unhas) menjadi kampus pertama yang berani melakukan tes antinarkoba pada seluruh civitas akademika.
"Saya mengajak Unhas untuk menjadi kampus pertama yang berani melakukan tes antinarkoba bagi seluruh civitas kampus," katanya saat memberikan kuliah umum di Gedung Rektorat Universitas Hasanuddin Makassar, Sulsel, Sabtu.
Menurut dia, jika Unhas bersedia dan berani melakukan tes anti narkoba bekerjasama dengan BNN, maka akan menjadi contoh dan tauladan bagi kampus lain di Indonesia bahkan dunia.
Bahkan jika itu bisa dilakukan, kata dia, maka hal itu bukan hanya akan masuk Museum Rekor Indonesia namun juga bisa tercatat dalam rekor dunia.
Sejauh ini, kata politisi PKB itu, dirinya sudah menawarkan masalah itu ke sejumlah kampus seperti di Surabaya, Yogyakarta dan Malang namun ajakan untuk melakukan tes antinarkoba itu belum ada yang menanggapi.
Anggaran menggelar tes narkoba, lanjut dia, tidak akan memberatkan pihak kampus.
"Saya sudah ajak beberapa kampus di Jawa namun sejauh ini belum ada yang bersedia. Saya tentu berharap Unhas bisa melaksanakan dan tentu akan menjadi contoh positif bagi kampus lain di Indonesia bahkan dunia," jelasnya.
Menpora ajak Universitas Hasanuddin gelar tes antinarkoba
7 Februari 2015 18:45 WIB
Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi (ANTARA FOTO/Puspa Perwitasari)
Pewarta: Abd Kadir
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2015
Tags: