Upacara nyalakan lilin massal tandai HUT Raja Thailand
6 Desember 2014 17:38 WIB
Dokumentasi Raja Thailand, Bhumibol Adulyadej atau Rama IX (duduk), saat dibantu Putri Maha Chakri Sirindhorn, utnuk menyampaikan pidato ulang tahunnya di balkon Istana Kerajaan bersama Ratu Sirikit (ketiga kanan), Putra Mahkota Maha Vajiralongkorn (kedua kanan), Putri Chulabhorn (kiri) dan anggota keluarga kerajaan di Bangkok, Senin (5/12). Raja Bhumibol merayakan hari ulang tahunnya ke-84 Senin kemarin. (REUTERS/Stringer)
Bangkok (ANTARA News) - Perdana Menteri Thailand, Jenderal Prayut Chan-o-cha, memimpin upacara untuk memberi penghormatan kepada Yang Mulia Raja Bhumibol Adulyadej, dan menyalakan lilin pada kesempatan ulang tahun ke-87, Jumat.
Pada kesempatan yang baik ini, perwakilan dari seluruh instansi pemerintah berkumpul di lapangan upacara Sanam Luang untuk menunjukkan kesetiaan dan rasa terima kasih rakyat Thailand kepada raja yang paling lama memerintah di dunia itu.
Selama upacara, Jenderal Prayut menyampaikan persembahan serta keinginan baik dan selamat kepada Yang Mulia Raja atas nama Kabinet, para pejabat pemerintah, dan rakyat Thailand dari semua lapisan masyarakat.
Pada pukul 19.29 waktu setempat, perdana menteri memimpin masyarakat berkumpul di Sanam Luang, saat menyalakan lilin dan menyanyikan Lagu Kebangsaan (Sansoen Phra Baramee) dan Sadudee Maharacha (Himne untuk Raja Besar) sebagai penghormatan kepada Yang Mulia Raja Rama IX itu.
Upacara menyalakan lilin juga digelar secara nasional untuk menandai ulang tahun raja dari dinasti Chakri bergelar Rama IX itu.
Sebelumnya pada hari itu, orang-orang di Bangkok dan di seluruh negeri memberikan sedekah kepada para biksu Buddha dan berpartisipasi dalam beragam kegiatan amal publik untuk membuat prestasi dan merayakan kesempatan itu.
Para tokoh, perdana menteri dan anggota kabinet, petinggi militer, pejabat senior pemerintah, korps diplomatik, dan masyarakat memadati Istana Agung untuk menandatangani buku-buku yang disediakan pada kesempatan ulang tahun Raja.
Pada kesempatan yang baik ini, perwakilan dari seluruh instansi pemerintah berkumpul di lapangan upacara Sanam Luang untuk menunjukkan kesetiaan dan rasa terima kasih rakyat Thailand kepada raja yang paling lama memerintah di dunia itu.
Selama upacara, Jenderal Prayut menyampaikan persembahan serta keinginan baik dan selamat kepada Yang Mulia Raja atas nama Kabinet, para pejabat pemerintah, dan rakyat Thailand dari semua lapisan masyarakat.
Pada pukul 19.29 waktu setempat, perdana menteri memimpin masyarakat berkumpul di Sanam Luang, saat menyalakan lilin dan menyanyikan Lagu Kebangsaan (Sansoen Phra Baramee) dan Sadudee Maharacha (Himne untuk Raja Besar) sebagai penghormatan kepada Yang Mulia Raja Rama IX itu.
Upacara menyalakan lilin juga digelar secara nasional untuk menandai ulang tahun raja dari dinasti Chakri bergelar Rama IX itu.
Sebelumnya pada hari itu, orang-orang di Bangkok dan di seluruh negeri memberikan sedekah kepada para biksu Buddha dan berpartisipasi dalam beragam kegiatan amal publik untuk membuat prestasi dan merayakan kesempatan itu.
Para tokoh, perdana menteri dan anggota kabinet, petinggi militer, pejabat senior pemerintah, korps diplomatik, dan masyarakat memadati Istana Agung untuk menandatangani buku-buku yang disediakan pada kesempatan ulang tahun Raja.
Editor: Ade P Marboen
Copyright © ANTARA 2014
Tags: