Makassar (ANTARA News) - Managing Director PT. Bosowa Berlian Motor Syamsul Arifin mengklaim city car Mitsubishi Mirage sebagai mobil yang tangguh dan jalan keluar bagi harga BBM yang tengah menaik.
"Mirage itu tangguh, buktinya pebalap kebanggaan kita Subhan Aksa menjadi juara nasional dengan menggunakan Mirage. Kalau diragukan, apalagi kurangnya? Maka kita buktikan keiritan dan ketangguhannya sekarang," ujar Syamsul pada acara Mitsubishi Mirage Eco Fun Drive, Minggu, yang diikuti 30 konsumen.
Pebalap sekaligus CEO Group Automotive Bosowa Subhan Acha mampu membawa Mitsubishi Mirage menjuarai Rally Sumatera Utara lalu.
PT. Bosowa Berlian Motor (BBM) adalah distributor resmi kendaraan Mitsubishi di kawasan Indonesia timur. Bersama Mitsubishi Corporation (MMC) dan Mitsubishi Fuso Truck and Bus Corporation (MFTBC) tengah mengadakan acara Mitsubishi Mirage Eco Fun Drive di Makassar, hari ini.
Acara ini digelar sebagai ajang pembuktian keunggulan Mitsubishi Mirage dalam penggunaan bahan bakar yang dalam beberapa tes resmi, pengujian secara nasional mencatatkan 24 kilometer per liter.
"Mirage adalah solusi atas naiknya harga BBM. Mirage adalah salah satu solusi pilihan, dengan menggunakan Mirage, selain tangguh juga hemat bahan bakar," kata Syamsul Arifin lagi berpromosi.
Mitsubishi Mirage Eco Fun Drive hadir sebagai rangkaian kegiatan Bosowa Berlian terkait keikutsertaan pada ajang Pameran Otomotif Makassar (POMA) 2014, selain menjadi gathering pemilik Mitsubishi Mirage di kota Makassar dan sekitarnya.
Di sini, para pengguna Mirage akan mengelilingi kota Makassar dan diwajibkan melewati beberapa pos dengan melalui rute yang telah ditentukan.
Di setiap pos, akan diperiksa penggunaan bahan bakar (MID) untuk membuktikan Mitsubishi Mirage kendaraan paling irit dikelasnya sekaligus sebagai ramah lingkungan.
Mitsubishi Mirage Eco Fun Drive akan mengambil start di kantor pusat Bosowa Berlian Jalan Urip Sumoharjo No. 266, kemudian menuju Pos I di gedung Menara Bosowa Jl. Jenderal Sudirman.
Setelah melewati Pos I, para peserta Mirage Eco Fun Drive akan berlanjut ke Pos II di Celebes Convention Centre yang menjadi situs POMA 2014, kemudian dilanjutkan ke kawasan Akkarena, Tanjung Bunga, sekaligus menjadi titik finish Mitsubishi Mirage Eco Fun Drive.
Pemenang event ini adalah pengguna yang berhasi melalui rute dengan pemakaian bahan bakar paling irit.
Mirage itu tangguh
30 November 2014 11:11 WIB
Subhan Aksa melepas peserta Mitsubishi Mirage Eco Fun Drive kedua di Makassar, Minggu. (Monalisa)
Pewarta: Monalisa
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2014
Tags: