Jakarta (ANTARA News) - Presiden Joko Widodo akan bertelekonferensi dengan warga negara Indonesia yang bekerja di Singapura, Malaysia, Brunei Darussalam, Taiwan, Hongkong, Korea Selatan, Mesir dan Arab Saudi.
Telekonferensi berlangsung pada pukul 15.00 WIB di Kompleks Istana Presiden Jakarta.
Sebelumnya dalam sejumlah kesempatan, Presiden juga telah menggelar telekonferensi dengan warga di berbagai kota di Indonesia pada hari pertama setelah dilantik menjadi Presiden.
Telekonferensi yang kedua dilakukan beberapa pekan lalu dengan sejumlah warga yang mengungsi akibat bencana alam di Sinabung dan Aceh.
Jokowi akan telekonferensi dengan TKI
30 November 2014 09:58 WIB
Presiden Joko Widodo (ANTARA FOTO/Aswaddy Hamid)
Pewarta: Panca Hari Prabowo
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2014
Tags: