Properti di Medan tumbuh 5-10 persen
7 November 2014 00:23 WIB
Ilustrasi. Pengunjung mengamati maket rumah dalam pameran properti yang diselenggarakan Realestate Indonesia (REI) di Balai Sidang Jakarta, Sabtu (5/5). REI Expo 2012 tersebut menampilkan beragam produk properti di 137 lokasi proyek dari 120 pengembang, dengan penawaran kompetitif dari harga, bentuk, kualitas, hingga lokasi strategis. (FOTO ANTARA/Yudhi Mahatma)
Medan (ANTARA News) - Pertumbuhan properti di Kota Medan setiap tahunnya dinilai naik cukup signifikan sekitar 5-10 persen, seiring dengan semakin menggeliatnya perekonomian di ibukota Provinsi Sumatera Utara itu.
"Pertumbuhan itu juga tidak terlepas semakin tingginya permintaan dari masyarakat akan rumah tinggal," kata Sekretaris Daerah Kota Medan Syaiful Bahri Lubis saat membuka pameran properti yang bertajuk "Medan Metropolitan Property Expo (MMPE)" di Medan Kamis.
Ia mengatakan dalam beberapa tahun ini pertumbuhan perekonomian di kota itu terus menunjukkan trend peningkatan dan akibatnya juga berdampak pada meningkatnya juga kebutuhan akan perumahan.
Kebutuhan properti, baik untuk tempat tinggal maupun non tempat tinggal akan terus berkembang pada masa yang akan datang karena Medan sebagai kota metropolitan dan pusat perdagangan jasa keuangan.
Perkembangan sektor properti ini tentunya akan memberikan dampak positif terhadap perekonomian kota seperti semakin terbukanya lapangan kerja, peningkatan pendapatan masyarakat serta berbagai dampak positif lainnya.
Sementara Kepala Dinas Tata Ruang Tata Bangunan (TRTB) Kota Medan, mengatakan pameran MMPE 2014 berlangsung 6-9 Nopember digelar dalam rangka memperingati Hari Tata Ruang Tahun 2014 yang jatuh 8 Nopember 2014.
Melalui pameran ini para pengembang diberi kesempatan untuk mempromosikan produk dan jasa kepada masyarakat Kota Medan, terutama yang membutuhkan informasi tentang perumahan.
Ia mengatakan visi dari pameran ini digelar agar terciptanya tata ruang dan bangunan yang seimbang, ideal dan harmonis dalam pembangunan Kota Medan metropolitan secara berkesinambungan. Sedangkan misinya sebagai sarana informasi dan promosi di bidang property, perbankan dan building material guna meningkatkan kemampuan pembangunan ekonomi di Kota Medan.
Adapun manfaat dari pameran ini untuk menunjukkan kondisi terkini perkembangan pembangunan properti dan perumahandi Kota Medan.
Dengan begitu dapat menjadi ajang komunikasi antara pemkot Medan dengan pengembang tentang pembangunan tata ruang ke depan.
"Kemudian menjadikan MMPE 2014 sebagai even bermanfaat bagi masyarakat kota Mean dan meningkatkan posisi Kota Medan sebagai tujuan investasi," katanya.
"Pertumbuhan itu juga tidak terlepas semakin tingginya permintaan dari masyarakat akan rumah tinggal," kata Sekretaris Daerah Kota Medan Syaiful Bahri Lubis saat membuka pameran properti yang bertajuk "Medan Metropolitan Property Expo (MMPE)" di Medan Kamis.
Ia mengatakan dalam beberapa tahun ini pertumbuhan perekonomian di kota itu terus menunjukkan trend peningkatan dan akibatnya juga berdampak pada meningkatnya juga kebutuhan akan perumahan.
Kebutuhan properti, baik untuk tempat tinggal maupun non tempat tinggal akan terus berkembang pada masa yang akan datang karena Medan sebagai kota metropolitan dan pusat perdagangan jasa keuangan.
Perkembangan sektor properti ini tentunya akan memberikan dampak positif terhadap perekonomian kota seperti semakin terbukanya lapangan kerja, peningkatan pendapatan masyarakat serta berbagai dampak positif lainnya.
Sementara Kepala Dinas Tata Ruang Tata Bangunan (TRTB) Kota Medan, mengatakan pameran MMPE 2014 berlangsung 6-9 Nopember digelar dalam rangka memperingati Hari Tata Ruang Tahun 2014 yang jatuh 8 Nopember 2014.
Melalui pameran ini para pengembang diberi kesempatan untuk mempromosikan produk dan jasa kepada masyarakat Kota Medan, terutama yang membutuhkan informasi tentang perumahan.
Ia mengatakan visi dari pameran ini digelar agar terciptanya tata ruang dan bangunan yang seimbang, ideal dan harmonis dalam pembangunan Kota Medan metropolitan secara berkesinambungan. Sedangkan misinya sebagai sarana informasi dan promosi di bidang property, perbankan dan building material guna meningkatkan kemampuan pembangunan ekonomi di Kota Medan.
Adapun manfaat dari pameran ini untuk menunjukkan kondisi terkini perkembangan pembangunan properti dan perumahandi Kota Medan.
Dengan begitu dapat menjadi ajang komunikasi antara pemkot Medan dengan pengembang tentang pembangunan tata ruang ke depan.
"Kemudian menjadikan MMPE 2014 sebagai even bermanfaat bagi masyarakat kota Mean dan meningkatkan posisi Kota Medan sebagai tujuan investasi," katanya.
Pewarta: Juraidi
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2014
Tags: