Jakarta (ANTARA News) - Berbagai merek helm memberikan penawaran spesial hingga hari keempat ajang Indonesia Motorcycle Show (IMOS) 2014 di Jakarta Convention Center.

Helm merek IOZ misalnya, memberikan penawaran beli satu gratis satu. "IOZ ini produk bari dari merek JGR. Ini untuk promo," kata penjaga stand helm merek RDX dan JGR Wahyudi, Sabtu.

IOZ sudah membuka diskon sejak hari pertama pameran digelar dan langsung mendapat sambutan positif.

"Setiap hari bisa laku sampai 200 helm. Kalau weekend ditargetkan sampai 400 yang terjual," jelas Wahyudin.

Ia yakin target tersebut tercapai bahkan lebih melihat antusiasme pengunjung. Salah satu pengunjung, Mastuti dari Bandung mengungkapkan bahwa awal kedatangannya ke pameran untuk membeli sepeda motor. Namun melihat diskon helm tersebut ia pun langsung memborong empat helm.

"Liat diskonnya menarik jadi beli saja. Ini buat keponakan nanti," ujarnya.

Sementara itu, helm merek NHK tidak memberikan diskon melainkan menjadikan produk terbatas mereka sebagai daya pikat.

"Helm GPTech ini warnanya seperti stabilo, ini helm terbatas kalau diluar pameran ini susah dapatnya," jelas Staf Promosi helm NHK Mia Abigail.

Helm yang dibuat sejak tahun 2013 itu ternyata paling banyak diminati dari jenis helm yang lain.

"Ini yang paling laku, mungkin karena warnanya menarik," ujar Mia.