Harta Puan Maharani capai lebih Rp34,1 miliar
27 Oktober 2014 15:59 WIB
Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Puan Maharani diperkenalkan saat pengumuman Kabinet Kerja yang dipimpin Presiden Joko Widodo dan Wapres Jusuf Kalla di Istana Merdeka, Jakarta, Minggu (26/10). Kabinet Kerja yang dipimpin Presiden Joko Widodo dan Wapres Jusuf Kalla terdiri dari 34 menteri. (ANTARA FOTO/Andika Wahyu)
Jakarta (ANTARA News) - Harta Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Puan Maharani mencapai Rp34,16 miliar dan 28.125 dolar AS berdasarkan Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara tertanggal 30 April 2013.
Harta tersebut terdiri dari harta tidak bergerak senilai Rp16,72 miliar yang berada di enam lokasi kota Bekasi, tiga lokasi di kabupaten Gianyar, lima lokasi di kabupaten Klungkung, dan dua lokasi di Jakarta.
Selanjutnya harta bergerak berupa alat transportasi senilai Rp1,08 miliar yang terdiri atas mobil merk VW Beetle, Toyota Land Curiser, VW Karman Ghia, Daihatsu Taruna serta dua motor merek Harley Davidson.
Kemudian harta lain berbentuk surat berharga sejumlah Rp2,56 miliar ditambah giro dan setara kas lainnya sejumlah Rp13,78 miliar dan 28.125 dolar AS.
Puan sebelumnya menjabat sebagai Ketua Fraksi PDI-Perjuangan di DPR periode 2009-2014.
Ia juga adalah anggota Komisi VI DPR RI yang meliputi bidang BUMN, Perdagangan, Koperasi dan Usaha Kecil Menengah.
Perempuan kelahiran Jakarta 6 September 1973 aktif terlibat dalam organisasi politik saat menjadi anggota DPP Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Bidang Luar Negeri pada 2006.
Selanjutnya cucu Presiden pertama Ir Soekarno itu diangkat sebagai Ketua Bidang Politik dan Hubungan Antar Lembaga yang memiliki peran strategis dalam penentuan sikap politik dan komunikasi partai dengan organisasi lain. (T.D017)
Harta tersebut terdiri dari harta tidak bergerak senilai Rp16,72 miliar yang berada di enam lokasi kota Bekasi, tiga lokasi di kabupaten Gianyar, lima lokasi di kabupaten Klungkung, dan dua lokasi di Jakarta.
Selanjutnya harta bergerak berupa alat transportasi senilai Rp1,08 miliar yang terdiri atas mobil merk VW Beetle, Toyota Land Curiser, VW Karman Ghia, Daihatsu Taruna serta dua motor merek Harley Davidson.
Kemudian harta lain berbentuk surat berharga sejumlah Rp2,56 miliar ditambah giro dan setara kas lainnya sejumlah Rp13,78 miliar dan 28.125 dolar AS.
Puan sebelumnya menjabat sebagai Ketua Fraksi PDI-Perjuangan di DPR periode 2009-2014.
Ia juga adalah anggota Komisi VI DPR RI yang meliputi bidang BUMN, Perdagangan, Koperasi dan Usaha Kecil Menengah.
Perempuan kelahiran Jakarta 6 September 1973 aktif terlibat dalam organisasi politik saat menjadi anggota DPP Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Bidang Luar Negeri pada 2006.
Selanjutnya cucu Presiden pertama Ir Soekarno itu diangkat sebagai Ketua Bidang Politik dan Hubungan Antar Lembaga yang memiliki peran strategis dalam penentuan sikap politik dan komunikasi partai dengan organisasi lain. (T.D017)
Pewarta: Desca Lidya Natalia
Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2014
Tags: