Jakarta (ANTARA News) - Sundulan keras Pepe dan tendangan bola menyusur tanah Benzema mengantar Real Madrid sementara unggul 3-1 atas Barcelona dalam big match Liga Spanyol di Santiago Bernabeu, Sabtu malam (WIB).
Pepe yang berdiri bebas menyundul bola dengan keras dan akurat pada menit 50 untuk membuat tuan rumah Real Madrid unggul 2-1, setelah sempat kebobolan lebih dulu menit ke-5 lewat gol Neymar.
Real Madrid yang mampu menyamai skor dari tendangan penalti pada akhir babak pertama, berbalik unggul setelah upaya Ronaldo dihadang Pique dan menghasilkan tendangan pojok.
Umpan apik tendangan pojok Toni Kroos melalui bola melambung yang tepat mengarah ke Pepe, diselesaikan dengan baik oleh pemain belakang asal Portugal itu dan tidak bisa diantisipasi kiper Claudio Bravo.
Unggul 2-1 telah memompa semangat anak-anak asuh Ancelotti, dan lewat serangan balik cepat dan kerja sama yang baik, Real Madrid mampu menambah keunggulan.
Pada menit 61, Benzema mencetak gol melanjutkan umpan bintang muda Kolombia James Rodriguez, setelah melalui kerja sama baik bersama Ronaldo.
Hingga menit 70 skor masih bertahan 3-0 meskipun beberapa kali serangan balik Real Madrid membahayakan gawang Barcelona.
Pepe dan Benzema bawa Real Madrid unggul 3-1
26 Oktober 2014 00:40 WIB
Real Madrid Karim Benzema( REUTERS/Phil Noble)
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2014
Tags: