Jakarta (ANTARA News) - Presiden Joko Widodo kembali memanggil sejumlah nama ke Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis.
Di antaranya Mantan Dewan Penasehat Tim Transisi Luhut Panjaitan, Politisi Partai Kebangkitan Marwan Jafar, Hanif Dhakiri dan Nasir, Direktur Utama Susi Air Susi Pudjiatuti.
Seperti pemberitaan sebelumnya, mereka juga tidak mau berkomentar terkait kabinet yang tengah disusun oleh Presiden Joko Widodo.
"Kita ngobrol saja, tentang penerbangan, pariwisata perikanan tentang apa saja. Nggak ada. Soal itu cuma ngobrol saja," kata Susi seusai bertemu Presiden Joko Widodo saat dicegat wartawan.
Begitu pula dengan Luhut Panjaitan. "Nggak ada saya ditanya, jangan ditanya-tanya gitulah," kata Luhut menghindar.
Pada dua hari sebelumnya, Presiden juga telah memanggil sejumlah nama di antaranya Bambang Brodjonegoro, Siti Nurbaya, Pratikno, Komarudin Hidayat.
Sampai saat ini, Presiden Jokowi belum memastikan pengumuman anggota kabinetnya.
Berdasarkan Undang-Undang No 39/2008 tentang Kementerian Negara, Presiden memiliki waktu 14 hari.
Presiden Jokowi kembali panggil sejumlah nama
23 Oktober 2014 11:57 WIB
Presiden Joko Widodo (ANTARA FOTO/Widodo S. Jusuf)
Pewarta: Muhammad Arief Iskandar
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2014
Tags: