Jakarta (ANTARA News) - Presiden terpilih Joko Widodo (Jokowi) mengaku akan segera pindah tinggal di Istana Negara usai pelantikan. Namun, Jokowi hanya akan ditemani istrinya Iriana Widodo sementara ketiga anaknya akan melanjutkan studi dan bekerja seperti sebelumnya.

"Nanti tinggal di Istana yang menghadap ke Monas itu sama istri, anak-anak ya sekolah dan kerja," kata Jokowi sesaat sebelum meninggalkan Rumah Dinas Gubernur DKI Jakarta di Jalan Taman Surapati Nomor 7 untuk pelantikan, Senin.

Jokowi mengatakan segala keperluannya sudah siap di Istana. Seperti diketahui kemarin, Jokowi sudah melakukan orientasi Istana bersama Presiden Susilo Bambang Yudhoyono.

"Kemarin sudah ditunjukkan oleh Pak SBY kamar di mana, kantor di mana. Saya rasa semua sudah siap," katanya.

Jokowi memilih tinggal di Istana Negara karena dirinya mengaku tidak memiliki tempat tinggal lain di Jakarta.

"Saya tidak ada rumah, mau tinggal di mana lagi?" katanya.

Seperti diketahui, Jokowi-Iriana memiliki tiga orang putra-putri. Anak pertama, Gibran Rakabuming (27) lulusan Management Development Institute of Singapore tahun 2007 saat ini menjalani bisnis katering di Solo.

Anak kedua, Kahiyang Ayu (22), lulusan Ilmu Teknologi Pangan di Universitas Sebelas Maret Surakarta. Sementara, anak ketiga yaitu Kaesang Pangarep (19) yang mengikuti jejak Gibran saat ini sedang menimba ilmu di Singapura sejak SMA.