New York (ANTARA News) - Produksi industri AS berbalik naik pada September karena hasil yang lebih tinggi untuk barang-barang energi konsumen dan peralatan pengolahan informasi mengimbangi penurunan segmen lain, Federal Reserve mengatakan Kamis.
Produksi industri secara keseluruhan meningkat 1,0 persen, sebuah kenaikan yang kuat setelah produksi pada Agustus secara tak terduga turun 0,1 persen.
Produksi barang-barang konsumen naik 0,5 persen sebagai kenaikan 2,3 persen pada hasil produk energi konsumen mengejar penurunan dalam produk otomotif dan elektronik rumah, kata Fed.
Dibandingkan dengan tahun lalu, produksi industri naik 4,3 persen pada September.
Laporan produksi industri yang kuat menyusul aliran data AS yang sering bertentangan, termasuk laporan klaim pengangguran yang kuat pada Kamis pagi dan laporan penjualan ritel yang mengecewakan pada Rabu, demikian AFP.
Produksi industri AS berbalik naik pada September
16 Oktober 2014 23:49 WIB
Ilustrasi (Antara News/Grafis)
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2014
Tags: