Jakarta (ANTARA News) - Ketua DPR RI, Setya Novanto, menghargai rencana Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) yang akan menerbitkan Peraturan Pemerintah Pengganti UU (Perppu) terkait pemilihan kepala daerah (Pilkada).
"Saya menghargai Presiden RI yang akan menyerahkan Perppu Nomor 1 Tahun 2014 tentang UU Pilkada," kata Setya Novanto usai menyerahkan hewan kurban di Gedung DPR RI, Jakarta, Minggu.
Novanto mengaku, hingga saat ini pihaknya belum menerima Perppu tersebut.
"Sampai hari ini belum terima Perppu dan kalau sudah diterima akan dikaji, dibahas dan diberikan ke komisi terkait. Kita belum tahu apa isi Perppu. Pimpinan DPR RI akan perhatikan Perppu ini dan masyarakat menunggu pembahasan Perppu tersebut," kata Novanto.
Presiden SBY akan menerbitkan Perppu terkait UU Pilkada. Partai Demokrat, pada saat voting terhadap opsi pemilihan langsung atau melalui DPRD memilih abstain. Karena opsi yang ditawarkan oleh Demokrat, yakni Pilkada Langsung dengan 10 perbaikan ditolak oleh DPR RI.
Ketua DPR hargai pengajuan Perppu tentang Pilkada
5 Oktober 2014 10:21 WIB
Pewarta: Zul Sikumbang
Editor: Ella Syafputri
Copyright © ANTARA 2014
Tags: