Jerman (ANTARA News) - Arjen Robben mengungkapkan bahwa Bayern Muenchen selalu bertujuan untuk menjuarai Liga Champions.
The Bavarian tersingkir di semi-final Liga Champions 2013-2014 setelah menjuarai kompetisi elite Eropa itu tahun sebelumnya dan Robben ingin membawa kembali tropi ke Munich sekali lagi.
"Bayern Muenchen bertujuan untuk mencapai final Liga Champions lagi," kata Robben.
"Kamu harus hati-hati dan memastikan untuk tidak arogan, tetapi kamu harus punya ambisi dengan tim seperti Bayern."
Ia menimpali, "Kamu tidak memulai laga Eropa dengan ambisi hanya sampai perempat-final atau sedikit lebih jauh.
"Tentu saja ini lebih spesial karena finalnya di Berlin. Stadion itu cukup bersahabat dengan kami. Saya memenangkan tiga dari empat final DFB-Pokal di sana."
"Lebih lama kamu di kometisi, semakin dekat kamu sampai di final, tetapi saya masih menikmati pertandingan di fase grup," tambahnya.
Bayern memulai kompetisi Liga Champions di kandang melawan Manchester City pada Kamis, (18/9), dini hari WIB, demikian goal.com.
Target Robben di Liga Champions
17 September 2014 23:44 WIB
Pemain Bayern Munich Arjen Robben (REUTERS / Michael Dalder)
Pewarta: Okta Antikasari
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2014
Tags: