Jakarta (ANTARA News) - Politisi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Ali Maschan Musa mengatakan, partainya mendukung rencana kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) yang akan diambil presiden dan wakil presiden terpilih Joko Widodo-Jusuf Kalla.
"PKB siap dan mendukung Jokowi-JK yang akan menaikkan harga BBM," kata Ali Maschan Musa di Gedung DPR RI, Jakarta, Selasa.
Yang penting, kata dia, bila Jokowi-JK menaikkan harga BBM, maka harus ada langkah lain untuk mengantisipasi kelangkaan BBM.
"Jadi jangan asal menaikkan harga BBM saja. Harus ada langkah antisipasi seperti bagaimana mengatasi mafia minyak. Harga BBM jadi murah, maka rawan penyelundupan dan itu harus diantisipasi," kata dia.
Ia tidak mengkuatirkan dukungan tersebut akan berdampak kepada popularitas PKB.
"Gak lah. Dukungan itu tak perlu dikhawatirkan akan menurunkan citra PKB," ujarnya.
PKB dukung Jokowi-JK naikkan harga BBM
2 September 2014 12:20 WIB
Ali Maschan Moesa (FOTO ANTARA/Musyawir)
Pewarta: Zul Sikumbang
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2014
Tags: