Washington (ANTARA News) - Para militan penculik James Foley sempat menuntut uang tebusan 100 juta euro untuk pembebasan sang wartawan, aku media GlobalPost tempat Foley bekerja, sebelum video pemenggalan dia dipublikasikan.
"CEO GlobalPost Philip Balboni memastikan bahwa tuntutan tebusan awalnya dari para penyandera Jim Foley adalah 100 juta euro," kata juru bicara GlobalPost kepada AFP.
Foley tengah meliput untuk GlobalPost dari Suriah ketika diculik pada November 2012, dan Balboni sangat terlibat dalam upaya mencari dan membebaskan sang jurnalis foto itu.
Balboni menolak membicarakan jawabannya atas tuntutan tebusan itu namun berbagi informasi dengan pihak berwenang pemerintah AS, lapor the Wall Street Journal.
Rabu lalu Balboni mengatakan dia dan keluarga Foley telah berkomunikasi dengan para panyandera ISIS yang mengungkapkan penerimaan awal dari negosiasi bagi pembebasan Foley.
Tapi negosiasi itu tidak pernah mencapai kemajuan, dan para penyanderanya bungkam sampai baru-baru ini mereka menulis pesana kepada keluarga Foley bahwa anak mereka akan dibunuh, demikian AFP.
Penculik Foley sempat minta tebusan 100 juta euro
22 Agustus 2014 07:55 WIB
Militan ISIS bertopeng membawa pisau berbicara di sebelah jurnalis AS James Foley di sebuah lokasi tidak diketahui sebelum dieksekusinya (REUTERS/Social Media Website via REUTERS TV)
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2014
Tags: