Jakarta (ANTARA News) - Bukan rahasia umum bahwa Donna Agnesia presenter sepak bola yang memulai karirnya sebagai model ini nge-fans dengan klub Spanyol, Barcelona, dan berharap tim kesayangannya itu menambah pemain di lini belakang.
Ditemui dibilangan Kebayoran Baru, Jakarta, Rabu, (13/8), Donna berharap tim kesayangannya, Barcelona, membeli satu pemain di lini belakang.
"Aku berharap Mats Hummels bisa ke Barca karena Barcelona ditinggal pensiun Puyol," katanya pada ANTARA News. "Hummels menunjukkan penampilan bagus kala bermain di Piala Dunia 2014, juga mencetak gol. Selain itu, dia juga tinggi."
Hummels mencetak satu gol penyelamat kala Jerman ditantang Perancis di Piala Dunia 2014. Gol semata wayang itu membuat Der Panzer lolos ke semi-final.
Menurut laman The Guardian, bek tengah ini dikaitkan dengan transfer 25 juta poundsterling ke Manchester untuk menggantikan tempat yang ditinggalkan Nemanja Vidic dan Rio Ferdinand. Namun, Jurgen Klopp, pelatih Dortmund menyangkal berita itu dengan menyebutkan bahwa Hummels akan tetap tinggal.
Sementara Barcelona telah membeli dua pemain belakang, yakni Jeremy Mathieu (30) dari Valencia dan Thomas Vermaelen (29) dari Arsenal. Walaupun demikian, Donna mengatakan pembelian itu masih kurang.
"Memang Barca sudah mendatangkan Vermaelen dari Arsenal, tetapi setelah dicek dia masih cedera. Aku berharap Luis Enrique bisa memanfaatkan pemain muda seperti Marc Bartra," tambahnya lagi.
Barcelona juga mendatangkan Luis Suarez dari Liverpool. Beberapa berita di media-media mengatakan bahwa trisula Barca di lini depan, yakni Luis Suarez, Neymar, dan Lionel Messi tidak akan berjalan. Namun, istri dari Darius Sinathrya ini mengaku masih akan melihat terlebih dahulu apakah pelatih Blaugrana yang baru Luis Enrique mampu menyatukan ketiganya di depan.
"Itu yang paling ditunggu publik, apakah trisula Barca yang baru bisa bekerja sama dengan baik. Karena seperti diketahui Suarez adalah top skorer Liga Inggris bersama Liverpool musim lalu, Messi pasti tidak ingin tahtanya direbut, sementara Neymar masih belum menunjukkan penampilan terbaiknya," katanya. "Jadi, ini patut ditunggu, gimana Enrique menyatukan ketiganya."
Menjadi presenter sepak bola dan menjadi fans salah satu klub, diakui Donna bukan hal yang mudah karena terkadang banyak komentar-komentar negatif di media sosial.
"Cukup berat karena saat klub kesukaan main dan kebutulan jadi presenter, saya sudah mencoba objektif, tetapi masih ada saja di twitter yang mengangaggap saya subjektif. Terkadang itu bisa membuat mood turun juga," kata ibu tiga anak ini dengan ketawa yang renyah.(*)
Donna Agnesia berharap Hummels ke Barca
13 Agustus 2014 21:34 WIB
Darius Sinathrya (kanan) dan Donna Agnesia (ANTARA News / Deny Yuliansari)
Pewarta: Okta Antikasari
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2014
Tags: