Palu (ANTARA News) - Dua terminal bus di Kota Palu, Sulawesi Tengah, yaitu Terminal Mamboro dan Tipo pada hari ini dipadati arus balik Lebaran.
Terminal Mamboro yang terletak di Kecamatan Palu Utara, Jumat sejak pukul 07.00WITA telah dibanjiri arus balik Lebaran yang datang dari berbagai kota tujuan di dalam maupun luar Sulteng menuju Kota Palu.
Begitu pula arus balik Lebaran dari Palu menuju berbagai kota di dalam maupun luar Sulteng dengan menggunakan bus angkutan kota dalam provinsi dan angkutan kota antar provinsi (AKDP dan AKAP).
Para petugas terminal dan polisi tampak cukup sibuk mengatur arus kendaraan yang tiba maupun diberangkatkan dari terminal itu.
Kepala Terminal Mamboro, Irfan Yahya mengatakan puncak arus balik Lebaran lewat jalur darat hari ini dan besok.
"Sabtu (2/8) dan Minggu (3/8) 2014 ini merupakan puncak dari arus balik Lebaran," katanya.
Kebanyakan penumpang yang tiba dan diberangkatkan pada hari ini dan besok adalah para PNS dan kalangan pelajar serta mahasiswa karena Senin (4/8) 2014 pegawai sudah kembali kerja.
Begitu pula dengan pelajar sudah kembali masuk sekolah setelah libur panjang Lebaran.
Budi, seorang pelajar yang baru saja tiba di Terminal Mamboro mengatakan selama perjalanan tidak ada hambatan. "Bus yang kami tumpangi sarat penumpang selama perjalanan dari Manado (Sulut) menuju KOta Palu tidak mengalami hambatan berarti," katanya.
Hal senada juga disampaikan Jefry, seorang penumpang dari Makassar. Ia mengatakan tidak ada hambatan selama perjalan mudik dan balik Lebaran menggunakan bus AKAP.
Arus balik Lebaran di Terminal Tipo yang terletak di Kecamatan Palu Barat juga cukup padat. Bus-bus AKAP yang tiba maupun diberangkatkan pada hari ini rata-rata penuh penumpang.
"Tidak ada kursi yang terlihat kosong," kata Yusuf, seorang petugas terminal itu.
(BK03/o001)
Terminal Mamboro dan Tipo dipadati arus balik
2 Agustus 2014 10:48 WIB
Arus Balik Surabaya Kendaraan pemudik melintas di Jalan Raya Mojoagung, Jombang, Jawa Timur, Jumat (1/8). Memasuki H+4 lebaran, arus balik dari arah barat menuju Surabaya terpantau padat merayap dan diperkirakan puncak arus balik terjadi pada Sabtu (2/8) atau H+5 lebaran. (ANTARA FOTO/Syaiful Arif) ()
Pewarta: Anas Masa
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2014
Tags: