Jakarta (ANTARA) - Jelang pertandingan melawan pecatur India Gukesh Dommaraju, pecatur China Ding Liren persiapkan strategi khusus saat memasuki pertengahan permainan.
Ding Liren yang berstatus sebagai juara bertahan akan ditantang oleh Gukesh Dommaraju dalam pertandingan FIDE World Championship Singapura 2024 di Resort World Sentosa, Singapura mulai 25 November.
"Saya akan lebih berhati-hati menjelang pertengahan permainan karena Gukesh kuat dalam strategi, di pertengahan permainan, dan pemahaman posisi," jelas Ding Liren dikutip dari laman FIDE, Kamis.
Ding mengaku bahwa saat ini permainannya sedang tidak dalam kondisi sesuai standarnya. Berkaca dari hasil Olimpiade Catur di Budapest, Ding Liren hanya mencatatkan 3,5 poin dari delapan pertandingan, termasuk satu kekalahan dan tak sekali pun mendapatkan kemenangan.
Meski demikian, Ding tak gentar menghadapi pecatur berusia 18 tahun tersebut di laga FIDE World Championship mendatang. Menurut Ding, pertandingan tetaplah pertandingan, terkadang juga diperlukan pengalaman untuk mengendalikan situasi.
"Tapi pada akhirnya, pertandingan adalah pertandingan. Ini antara dua pemain. Ketika satu pemain mulai mencapai langkahnya, bagaimana lawan bereaksi tergantung pada pengalaman mereka dan bagaimana mereka menangani situasi saat ini," kata Ding.
Baca juga: 530 pecatur junior bersaing di Kejurnas Catur Junior VI 2024
FIDE World Championship yang akan memainkan pertandingan hingga 14 babak ini, akan memperebutkan total hadiah sebesar 25 juta dolar AS atau setara Rp39,7 miliar.
Pertandingan FIDE World Championship merupakan salah satu pertandingan prestisius untuk memperebutkan gelar pecatur terbaik dunia.
Turnamen yang dilangsungkan setiap dua tahun sekali ini, mempertemukan juara bertahan dari edisi sebelumnya yang akan ditantang oleh pecatur yang telah menjalani kualifikasi dari turnamen kandidat yang diambil dari delapan pemain terbaik dunia didasarkan dari pemeringkatan FIDE.
Baca juga: Fabiano Caruana kian bayangi Magnus Carlsen di perolehan FIDE rating
Baca juga: Fabiano Caruana dan Carissa Yip pertahankan gelar pecatur terbaik AS
Catur
Jelang lawan Gukesh, Ding Liren siapkan strategi khusus
14 November 2024 11:23 WIB
Pecatur China sekaligus juara bertahan FIDE World Championship, Ding Liren (2024). (ANTARA/HO-FIDE/Stev Bonhage)
Pewarta: Fajar Satriyo
Editor: Eka Arifa Rusqiyati
Copyright © ANTARA 2024
Tags: