Jakarta (ANTARA News) - Presiden PKS Anis Matta menegaskan partainya tetap sejalan dengan Koalisi Merah Putih, pascakeputusan capres Prabowo Subianto menarik diri dari proses Pilpres 2014.

"Ya, betul, (PKS tetap sejalan dengan Prabowo dan Koalisi Merah Putih)," kata Anis Matta di Rumah Polonia, Jakarta, Selasa.

Anis menegaskan keputusan Prabowo menarik diri dari proses Pilpres adalah keputusan bersama dengan koalisi Merah Putih karena fakta-fakta kecurangan dinilai terjadi secara masif dan ada pemihakan dari penyelenggara pemilu dalam proses Pilpres.

"Banyak rekomendasi Bawaslu yang tidak dilaksanakan. Jadi yang terjadi pada dasarnya adalah ketidakpercayaan terhadap proses penyelenggaraan Pemilu dan karena itu kita menarik diri," kata Anis.

Anis menyebut keputusan menarik diri dari proses Pilpres adalah langkah politik yang ditempuh Prabowo bersama koalisi Merah Putih.

"Sekarang permasalahannya kita memilih jalan politik karena kita menganggap bahwa ini masalahnya bukan masalah hukum saja tapi ini kepercayaan. Kami tidak percaya kepada kejujuran dan keadilan para penyelenggara," ujar dia.