London (ANTARA News) - Pemain timnas Uruguay Edinson Cavani disebut-sebut bakal diperebutkan oleh dua raksasa sepak bola Liga Inggris, Manchester United dan Chelsea, sebagaimana diwartakan oleh sebuah sumber dari Sky Sports.

Pemain berusia 27 tahun itu kini masih tergabung bersama dengan Paris Saint-Germain (PSG). Ia didatangkan dari Napoli dengan bayaran senilai sekitar 55 juta poundsterling pada musim panas lalu.

Cavani telah meneken kontrak bersama dengan PSG dengan durasi selama lima tahun, meski ia sekarang berencana hengkang dari ibukota Prancis itu. Sejumlah warta menyebutkan bahwa Chelsea dan Manchester United berminat mendatangkan pemain depan itu, sebagaimana dikutip dari sius Sky Sports.

Cavani merasa senang dengan sukses yang diraihnya dalam musim pertama bersama PSG. Ia bahkan berperan membawa PSG merebut gelar juara Liga Prancis (Ligue 1), dengan Cavani mencetak gol di laga final.

Hanya saja, pemain asal Uruguay itu menyatakan dirinya tidak gembira menakala membela klub itu. Ini lantaran posisinya kerapkali digantikan oleg Zlatan Ibrahimovic yang didaulat tampil beroperasi di lini tengah.

Ketika masih membela negaranya di ajang Piala Dunia di Brasil, Cavani menegaskan bahwa dirinya menolak transfer yang ditawarkan oleh Manchester United.

Ketika ditanya apakah ia bakal hengkang ke Old Trafford di masa depan, ia menjawab, "Dalam sepak bola, anda tidah pernah tahu apa yang akan terjadi. Suatu hari, anda berada dalam satu tim, dan hari kemudian, anda berada di tim yang berbeda."

Cavani mencatat 63 caps bersama Uruguay. Ia meniti karier profesionalnya di Danubio di Montevideo. Kemudian ia bergabung bersama Palermo di Italia pada 2010, sebelumnya ia menuai sukses bersama Napoli pada 2010.