Laporan CMDR: Kematian tunawisma Prancis meningkat tiga tahun terakhir
31 Oktober 2024 11:24 WIB
Sedikitnya 735 tunawisma meninggal di Prancis pada tahun 2023, menurut laporan organisasi Collectif Les Morts de la Rue (CMDR), sebagaimana dilaporkan oleh media Prancis pada Rabu (30/10/2024). ANTARA/Anadolu/py.
Ankara (ANTARA) - Sedikitnya 735 tunawisma meninggal di Prancis pada tahun 2023, menurut laporan organisasi Collectif Les Morts de la Rue (CMDR), sebagaimana dilaporkan oleh media Prancis pada Rabu (30/10).
Angka tersebut meningkat menjadi 826 jika termasuk mereka yang sebelumnya hidup sebagai tunawisma tetapi tidak meninggal dalam kondisi tunawisma, menurut laporan tersebut.
CMDR menyesalkan “rekor yang menyedihkan” ini dan mengingatkan bahwa 624 tunawisma meninggal pada tahun 2022 dan 719 pada tahun 2021.
Rata-rata usia kematian tunawisma adalah 48,8 tahun, dibandingkan dengan 50 tahun pada 2019, menurut data CMDR.
Kematian di jalanan sebagian besar menimpa laki-laki (88 persen), tetapi angka kematian perempuan meningkat dalam setahun terakhir, tambah laporan tersebut.
Organisasi tersebut memperingatkan bahwa jumlah kematian tunawisma sebenarnya bisa enam kali lebih tinggi dan mengkritik masyarakat serta pihak berwenang atas sikap acuh tak acuh mereka.
Sumber: Anadolu
Baca juga: 5.000 warga Yahudi Prancis pindah ke Israel selama 2016
Baca juga: Lebih dari 70 persen warga Prancis nilai Macron abaikan hasil Pemilu
Baca juga: Prancis bakal deportasi aktivis perempuan Palestina berusia 72 tahun
Angka tersebut meningkat menjadi 826 jika termasuk mereka yang sebelumnya hidup sebagai tunawisma tetapi tidak meninggal dalam kondisi tunawisma, menurut laporan tersebut.
CMDR menyesalkan “rekor yang menyedihkan” ini dan mengingatkan bahwa 624 tunawisma meninggal pada tahun 2022 dan 719 pada tahun 2021.
Rata-rata usia kematian tunawisma adalah 48,8 tahun, dibandingkan dengan 50 tahun pada 2019, menurut data CMDR.
Kematian di jalanan sebagian besar menimpa laki-laki (88 persen), tetapi angka kematian perempuan meningkat dalam setahun terakhir, tambah laporan tersebut.
Organisasi tersebut memperingatkan bahwa jumlah kematian tunawisma sebenarnya bisa enam kali lebih tinggi dan mengkritik masyarakat serta pihak berwenang atas sikap acuh tak acuh mereka.
Sumber: Anadolu
Baca juga: 5.000 warga Yahudi Prancis pindah ke Israel selama 2016
Baca juga: Lebih dari 70 persen warga Prancis nilai Macron abaikan hasil Pemilu
Baca juga: Prancis bakal deportasi aktivis perempuan Palestina berusia 72 tahun
Penerjemah: Primayanti
Editor: Atman Ahdiat
Copyright © ANTARA 2024
Tags: