Mereka sudah memastikan diri lolos ke babak 16 besar, namun tentu ingin menyudahi fase grup dengan mencatatkan tiga kemenangan di tiga laga.
Selain catatan tim, penyerang utama mereka Karim Benzema juga berpeluang untuk menyamai atau bahkan menggeser catatan empat gol yang dimiliki Neymar dan Lionel Messi.
Produktivitas Prancis mengemas delapan gol dari dua pertandingan pertama, bahkan membuat mantan bintang mereka, Thierry Henry, meyakini generasi yang berlaga di Brasil berkesempatan untuk mengangkat trofi ajang sepak bola terbesar itu.
Produktivitas itu juga mengangkat kepercayaan diri tim besutan Didier Deschamps, sebagaimana disuarakan Moussa Sissoko, yang mencetak gol di laga melawan Swiss setelah masuk sebagai pemain pengganti, yang meyakini seluruh skuad berkapasitas untuk menampilkan permainan terbaik, termasuk mencetak gol.
Sementara itu di kubu Ekuador, Enner Valencia, peraih dwigol dalam kemenangan 2-1 atas Honduras, tetap menjadi ujung tombak utama tim yang ditangani Reinaldo Rueda itu.
Peluang mereka untuk lolos memang tipis, mengingat di Manaus, pesaing mereka yang sama-sama mengemas tiga poin, Swiss, akan menghadapi juru kunci klasemen Honduras.
Kemenangan melawan Prancis kemungkinan besar akan membawa mereka lolos, dengan catatan Swiss menang namun dengan selisih gol tidak lebih dari dua.
Akan tetapi Ekuador juga bisa lolos apabila seri dan Honduras juga maksimal seri. Jika Ekuador dan Swiss kalah maka dihitung selisih gol.
Berikut susunan pemain yang diturunkan kedua tim berdasarkan laman resmi FIFA.
Ekuador: Alexander Dominguez (PG), Jorge Guagua, Frickson Erazo, Juan Paredes, Christian Noboa, Jefferson Montero, Walter Ayovi, Oswaldo Minda, Michael Arroyo, Antonio Valencia (K), Enner Valencia
Pelatih: Reinaldo Rueda
Prancis: Hugo Lloris (PG/K), Bacary Sagna, Lucas Digne, Mamadou Sakho, Laurent Koscielny, Moussa Sissoko, Blaise Matuidi, Paul Pogba, Morgan Schneiderlin, Antoine Griezmann, Karim Benzema
Pelatih: Didier Deschamps
Klasemen sementara:
Tim | Mn | M | S | K | GM | GK | N |
---|---|---|---|---|---|---|---|
Prancis | 2 | 2 | 0 | 0 | 8 | 2 | 6 |
Ekuador | 2 | 1 | 0 | 1 | 3 | 3 | 3 |
Swiss | 2 | 1 | 0 | 1 | 4 | 6 | 3 |
Honduras | 2 | 0 | 0 | 2 | 1 | 5 | 0 |