Beijing (ANTARA) - Output industri bernilai tambah China, yang merupakan salah satu indikator ekonomi penting, naik 5,8 persen secara tahunan (year on year/yoy) dalam tiga kuartal pertama 2024, demikian tunjuk data resmi pada Jumat (18/10).

Pada September, output industri naik 5,4 persen (yoy), dan laju pertumbuhan tercatat 0,9 poin persentase lebih cepat dari bulan sebelumnya.

Output industri digunakan untuk mengukur aktivitas perusahaan yang masing-masing memiliki omzet bisnis utama tahunan minimal 20 juta yuan atau sekitar 2,8 juta dolar AS.