Jakarta (ANTARA News) - Perbaikan jalan di jalur pantai utara (Pantura) Pulau Jawa yang menjadi salah satu jalan utama bagi pemudik akan dihentikan pada akhir bulan Juni atau 30 hari sebelum (H-30) hari raya Lebaran 2014.
Kementerian Pekerjaan Umum (PU) dalam keterangan pers yang diterima ANTARA News di di Jakarta, Minggu, mengemukakan bahwa perbaikan jalan Pantura Jawa saat ini berupa pembuatan jalan konstruksi beton dan pengaspalan.
Wakil Menteri PU Hermanto Dardak mengemukakan, pihaknya telah melihat secara langsung simpul-simpul yang nantinya akan berdampak kemacetan luapan arus mudik.
"Titik-titik kemacetan itu biasanya disebabkan oleh pasar tumpah, penyempitan jalan atau perbaikan penggantian lantai jembatan," katanya.
Ia juga mengemukakan bahwa terkait dengan ruas jalan tol Jakarta-Cikampek relatif tidak ada masalah. (*)
Perbaikan jalur Pantura Jawa dihentikan sebelum Lebaran
22 Juni 2014 09:49 WIB
Dokumen foto pekerja menyelesaikan pengecatan ulang marka jalan di sepanjang jalur Pantura Pulau Jawa di kota Brebes, Jawa Tengah. (ANTARA/Oky Lukmansyah)
Pewarta: Muhammad Razi Rahman
Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2014
Tags: