Cuiaba, Brasil (ANTARA News) - Nigeria sementara memimpin 1-0 atas Bosnia Herzegovina pada babak pertama pertandingan menarik Grup F di Pantanal Arena, Cuiaba, Sabtu petang waktu setempat (Minggu pagi WIB).

Nigeria memimpin lewat gol Odemwingie menit 29, mengalahkan gempuran bertubi pemain depan Bosnia yang selalu gagal.

Gol Odemwingie dengan tendangan yang tidak begitu keras itu tercipta dari kerja keras Emenike yang memenangkan perebutan bola dengan Spahic di kiri pertahanan Bosnia.

Pemain Fenerbahce, Emenike, berhasil melewatkan bola dari hadangan Spahic. Ia kemudian terlibat duel mengejar bola dengan Spahic, yang jatuh dan mengundang protes kubu Bosnia karena wasit menganggap bukan pelanggaran.

Memenangi perebutan bola, Emenike memproduksi umpan bola rendah kepada Odemwingie, dan mengantar Nigeria sementara unggul 1-0.

Gol Odemwingie kian membuat barisan depan Bosnia frustasi karena sedikitnya empat upaya mereka berhasil dipatahkan oleh kiper Nigeria Enyeama.

Upaya Hajrovic menit 23, Dzeko menit 24, Pjanic menit 28, dan satu lagi sundulan Dzeko berhasil dihadang dengan baik oleh Enyeama.

Bukan tanpa membalas, Nigeria sepanjang babak pertama juga menciptakan banyak peluang, tapi baru Odemwingie yang berhasil menyelesaikannya menjadi gol.