Profil Faisol Riza, Waketum PKB yang akan masuk kabinet Prabowo
17 Oktober 2024 06:51 WIB
Wakil Ketua Umum PKB Faisol Riza menyapa wartawan setibanya di kediaman Presiden Terpilih Prabowo Subianto di Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan, Selasa (15/10/2024). ANTARA FOTO/Fauzan/YU (ANTARA FOTO/FAUZAN)
Jakarta (ANTARA) - Faisol Riza yang merupakan Wakil Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) turut mengunjungi Presiden Terpilih Prabowo Subianto pada Selasa (15/10).
Kunjungan tersebut berlangsung ketika Prabowo sedang memanggil para calon menteri, wakil menteri dan kepala badan untuk membentuk kabinet yang akan datang.
Faisol mengaku bahwa telah ditugaskan untuk mendukung pemerintahan yang akan datang.
Namun, ia enggan untuk memberitahukan jenis tugas yang diberikan Prabowo kepadanya dalam kabinet yang akan datang. Ia meminta semua pihak untuk bersabar dan menantikan pengumuman resmi dari Presiden Terpilih Prabowo Subianto.
Profil Faisol Riza
Faisol Riza lahir di Probolinggo pada 1 Januari 1973. Ia memulai pendidikan dasarnya di Madrasah Ibtidaiyah Nahdlatul Ulama kemudian melanjutkan ke MTs Nurul Jadid dan MA Nurul Jadid.
Setelah menyelesaikan pendidikan menengah, Faisol melanjutkan studi di Sekolah Tinggi Filsafat Driyarkara Jakarta dengan fokus pada Ilmu Filsafat. Ketika berkuliah Faisol juga merupakan seorang aktivis, ia aktif terlibat dalam berbagai organisasi, termasuk menjadi ketua Solidaritas Mahasiswa Indonesia untuk Demokrasi (SMID) pada periode 1998-1999 dan juga PRD (Partai Rakyat Demokratik).
Faisol mulai bergabung dengan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) pada tahun 2008 dan menjabat sebagai Wakil Ketua DPW PKB selama tahun 2008-2009. Sejak 2009, ia telah menjabat sebagai wakil sekretaris jenderal DPW PKB DKI Jakarta.
Sebelum menjadi anggota DPR, ia pernah ditunjuk sebagai staf khusus di Kementerian Tenaga Kerja dan Transmigrasi, menjabat dari tahun 2009 hingga 2014. Setelah itu, ia berlanjut sebagai staf khusus di Kementerian Pemuda dan Olahraga dari tahun 2014 hingga 2017.
Faisol Riza juga merupakan Ketua Komisi VI DPR RI. Komisi VI DPR RI memiliki ruang lingkup kerja di bidang perindustrian, perdagangan, koperasi UKM, BUMN, investasi dan standarisasi nasional. Faisol Riza mewakili daerah pemilihan Jawa Timur II, yakni Kabupaten dan Kota Probolinggo serta Pasuruan.
Baca juga: Faisol Riza tegaskan tak ada niat gantikan Muhaimin sebagai Ketum PKB
Baca juga: Profil Dahnil Anzar, jubir Prabowo yang jadi calon wakil menteri
Baca juga: Profil Budi Gunadi Sadikin, Menkes yang dipertahankan Prabowo
Kunjungan tersebut berlangsung ketika Prabowo sedang memanggil para calon menteri, wakil menteri dan kepala badan untuk membentuk kabinet yang akan datang.
Faisol mengaku bahwa telah ditugaskan untuk mendukung pemerintahan yang akan datang.
Namun, ia enggan untuk memberitahukan jenis tugas yang diberikan Prabowo kepadanya dalam kabinet yang akan datang. Ia meminta semua pihak untuk bersabar dan menantikan pengumuman resmi dari Presiden Terpilih Prabowo Subianto.
Profil Faisol Riza
Faisol Riza lahir di Probolinggo pada 1 Januari 1973. Ia memulai pendidikan dasarnya di Madrasah Ibtidaiyah Nahdlatul Ulama kemudian melanjutkan ke MTs Nurul Jadid dan MA Nurul Jadid.
Setelah menyelesaikan pendidikan menengah, Faisol melanjutkan studi di Sekolah Tinggi Filsafat Driyarkara Jakarta dengan fokus pada Ilmu Filsafat. Ketika berkuliah Faisol juga merupakan seorang aktivis, ia aktif terlibat dalam berbagai organisasi, termasuk menjadi ketua Solidaritas Mahasiswa Indonesia untuk Demokrasi (SMID) pada periode 1998-1999 dan juga PRD (Partai Rakyat Demokratik).
Faisol mulai bergabung dengan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) pada tahun 2008 dan menjabat sebagai Wakil Ketua DPW PKB selama tahun 2008-2009. Sejak 2009, ia telah menjabat sebagai wakil sekretaris jenderal DPW PKB DKI Jakarta.
Sebelum menjadi anggota DPR, ia pernah ditunjuk sebagai staf khusus di Kementerian Tenaga Kerja dan Transmigrasi, menjabat dari tahun 2009 hingga 2014. Setelah itu, ia berlanjut sebagai staf khusus di Kementerian Pemuda dan Olahraga dari tahun 2014 hingga 2017.
Faisol Riza juga merupakan Ketua Komisi VI DPR RI. Komisi VI DPR RI memiliki ruang lingkup kerja di bidang perindustrian, perdagangan, koperasi UKM, BUMN, investasi dan standarisasi nasional. Faisol Riza mewakili daerah pemilihan Jawa Timur II, yakni Kabupaten dan Kota Probolinggo serta Pasuruan.
Baca juga: Faisol Riza tegaskan tak ada niat gantikan Muhaimin sebagai Ketum PKB
Baca juga: Profil Dahnil Anzar, jubir Prabowo yang jadi calon wakil menteri
Baca juga: Profil Budi Gunadi Sadikin, Menkes yang dipertahankan Prabowo
Pewarta: Allisa Luthfia
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2024
Tags: