Sriwijaya FC tundukkan Persija 3-1
9 Juni 2014 01:05 WIB
Pemain Sriwijaya FC Syakir Sulaiman (kanan) berebut bola dengan pemain Persija Jakarta Ismed Sofyan pada Indonesia Super League 2014 di Gelora Sriwijaya Jakabaring Palembang, Sumsel, Minggu (8/6) malam. SFC Unggul dengan skor 3-1. (ANTARA FOTO/Feny Selly/Asf/ama/14.)
Palembang (ANTARA News) - Sriwijaya FC mengalahkan Persija Jakarta 3-1 pada laga Indonesia Super League 2014 di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring Palembang, Minggu malam (8/6).
Sejak babak pertama tuan rumah Sriwijaya FC tampil mendominasi lapangan. Sebelum mencetak beberapa gol tim tuan rumah sempat melewatkan beberapa kesempatan menembus gawang Persija yang dijaga Andry Tani.
Selama pertandingan Sriwijaya FC tampil menekan pertahanan Persija Jakarta sehingga mengakibatkan pada pada babak pertama dua kartu kuning bagi pemain Persija yaitu Syahrizal di menit ke-25 dan Ngurah Wahyu di menit ke-40.
Selanjutnya, gol pertama dan kedua bagi tim tuan rumah Sriwijaya FC dicetak oleh Lancine Kone di menit 18 dan 30.
Dibabak kedua, Persija Jakarta berupaya mengejar ketertinggalan.
Hal tersebut terjawab lewat gol dimenit ke 57 milik mantan pemain Sriwijaya FC yang kembali merumput di Persija Rhamdhani Lestaluhu, sehingga merubah kedudukan menjadi 2-1.
Namun Sriwijaya FC tetap konsisten menggempur pertahanan Persija dan gol Ketiga tim laskar wong kita dihasilkan Anis Nabar lewat tendangan tajamnya di menit ke-65 sehingga mengukuhkan jarak kemenangan menjadi 3-1.
Persija pun mencoba memperkecil ketertinggalan, dua peluang emas sempat diciptakan Defri Risky dan Rhamdani Lestaluhu namun hingga wasit meniupkan peluit panjang tanda permainan berakhir dengan skor tetap dimenangkan oleh Sriwijaya FC 3-1.
Susunan pemain SFC: Fauzi Toldo, Abdulaeye Maiga (Sumardi), Jeky Arisani, M Hamzah, Asri Akbar (Rishadi), Hapit Ibrahim, Vendry Mofu, Syakir Sulaiman (Siswanto), Lancine Kone.
Susunan pemain Persija Jakarta : Andry Tani, Dani Saputra, Ramdhani Lestaluhu, Ponaryo Astaman, Ivan Bosnjak, Ismed Sofyan, Defri Risky (Rahmat Afandi), Boakay Edi Foday, Rohit Chan, Syahrizal.
(*)
Sejak babak pertama tuan rumah Sriwijaya FC tampil mendominasi lapangan. Sebelum mencetak beberapa gol tim tuan rumah sempat melewatkan beberapa kesempatan menembus gawang Persija yang dijaga Andry Tani.
Selama pertandingan Sriwijaya FC tampil menekan pertahanan Persija Jakarta sehingga mengakibatkan pada pada babak pertama dua kartu kuning bagi pemain Persija yaitu Syahrizal di menit ke-25 dan Ngurah Wahyu di menit ke-40.
Selanjutnya, gol pertama dan kedua bagi tim tuan rumah Sriwijaya FC dicetak oleh Lancine Kone di menit 18 dan 30.
Dibabak kedua, Persija Jakarta berupaya mengejar ketertinggalan.
Hal tersebut terjawab lewat gol dimenit ke 57 milik mantan pemain Sriwijaya FC yang kembali merumput di Persija Rhamdhani Lestaluhu, sehingga merubah kedudukan menjadi 2-1.
Namun Sriwijaya FC tetap konsisten menggempur pertahanan Persija dan gol Ketiga tim laskar wong kita dihasilkan Anis Nabar lewat tendangan tajamnya di menit ke-65 sehingga mengukuhkan jarak kemenangan menjadi 3-1.
Persija pun mencoba memperkecil ketertinggalan, dua peluang emas sempat diciptakan Defri Risky dan Rhamdani Lestaluhu namun hingga wasit meniupkan peluit panjang tanda permainan berakhir dengan skor tetap dimenangkan oleh Sriwijaya FC 3-1.
Susunan pemain SFC: Fauzi Toldo, Abdulaeye Maiga (Sumardi), Jeky Arisani, M Hamzah, Asri Akbar (Rishadi), Hapit Ibrahim, Vendry Mofu, Syakir Sulaiman (Siswanto), Lancine Kone.
Susunan pemain Persija Jakarta : Andry Tani, Dani Saputra, Ramdhani Lestaluhu, Ponaryo Astaman, Ivan Bosnjak, Ismed Sofyan, Defri Risky (Rahmat Afandi), Boakay Edi Foday, Rohit Chan, Syahrizal.
(*)
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2014
Tags: