Beijing (ANTARA) - Kantor berita nasional China, Xinhua, pada Kamis (26/9) membuka pameran foto yang mendokumentasikan transformasi bersejarah negara tersebut selama beberapa dekade terakhir.
Pameran itu dibuka di Pusat Informasi Keuangan Nasional (National Financial Information Center) China di Beijing hanya beberapa hari sebelum 1 Oktober, ketika Republik Rakyat China merayakan peringatan 75 tahun pendiriannya.
Pameran itu memamerkan hampir 500 foto yang mencakup berbagai periode sejarah, yang dipilih dari koleksi Xinhua yang berjumlah lebih dari 10 juta gambar, arsip foto terbesar di negara tersebut.
Dari "menjaga kehangatan" hingga "tampil menarik" dan "modis," tren-tren busana di China mengindikasikan peningkatan standar hidup masyarakat China.
Pameran itu juga menunjukkan evolusi pakaian sehari-hari di kalangan masyarakat China selama beberapa dekade terakhir melalui sejumlah foto pilihan dari video seputar pameran ini.
Menilik tren busana China selama beberapa dekade terakhir
29 September 2024 20:51 WIB
Xinhua
Penerjemah: Xinhua
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2024
Tags: